Sekwan Bolmut Bantah Tidak Koordinasi, SBA : Saya yang Merima Kunker DPRD Gorontalo

0
593
Musliman Datukramat dan Salim Bin Abdulah

TNews, BOLMUT- Drs Musliman Datukramat, Sekertaris Dewan (Sekwan) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)  Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) membantah tudingan terkait dengan Kunjungan Kerja (Kunker) DPRD Kabupaten Gorontalo, saat wabah Corona, baru-baru ini, tanpa koordinasi Ketua DPRD dan Pimpinan DPRD Bolmut.

Disampaikan Sekwan Bolmut,  dirinya juga tidak tau atas  Kunker Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Gorontalo di Kantor Sekretariat DPRD Bolmut. “Saya saja selaku Sekwan nanti dapat info dari Wakil Ketua 1 Bapak Salim Bin Abdullah, bahwa Ketua DPRD Gorontalo,  mampir di kediaman beliau di Desa Buko dan sama-sama ke kantor DPRD, “kata Sekwan Bolmut, ketika dikonfirmasi Sabtu (29/03/2020)

Menurut Sekwan pihaknya hanya membantu menyelesaikan administrasi berupa penandatangan SPPD melalui Kabag Risalah, karena waktu itu dirinya tidak berada di kantor.”Jadi menyangkut substansi dan urgennya kunjungan kedatangan Pimpinan DPRD Gorontalo dan rombongan yang tahu persis Wakil Ketua 1 Bapak Salim Bin Abdullah,” ungkap Sekwan Bolmut.

Jadi Sekwan Bolmut, menambahkan tidaklah benar jika Pimpinan DPRD Bolmut, tidak tahu atau tidak ada koordinasi tentang kedatangan tamu dari Anggota DPRD Gorontalo seperti pemberitaan, karena Wakil Ketua  DPRD Bolmut, yang menerima langsung rombongan DPRD Gorontalo.

“Sesuai laporan Kabag Risalah ke Sekwan bahwa situasi darurat bencana corona sudah disampaiknnya ke tamu tapi karena tamu sudah didalam kantor tidak mungkin ditolak tanda tangan SPPD. Tapi jika sebelumnya pihak DPRD Gorontalo dan rombongan melakukan pemberitahuan sebelum datang  pasti kami tolak menerima tamu tapi ini mereka tiba-tiba sudah datang,”pungkas Sekwan Bolmut.

Terpisah Wakil Ketua DPRD Bolmut Drs Salim Bin Abdullah, ketika dikonfirmasi membenarkan, bahwa dirinya yang menerima Kunker Ketua, Wakil Ketua DPRD Gorontalo dan rombongan tetapi, hanya 15 menit. “Saya yang menerima langsung dan beberapa Anggota DPRD Bolmut lainnya, Kunker Ketua, Wakil Ketua DPRD Gorontalo dan rombongan, tidak usah mempersalahkan Sekwan, “tegas SBA sapaan akrabnya

 

Uphik Mando

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.