TNews, ARTIS – Media sosial merupakan sarana untuk berbagi kebahagiaan dengan sesama penggunanya. Begitu pula yang dirasakan oleh beauty vlogger, Tasya Farasya.
Sebelumnya, Tasya Farasya sempat mengunggah sebuah video candaan di Instagram pribadinya. Bahkan video tersebut sempat viral di berbagai media sosial.
Namun tak sedikit yang memberikan kritikan atas video candaan tersebut. Tak lama kemudian Tasya pun memberikan klarifikasi permohonan maaf.
1. Sempat Beri Kritik
Dalam Instagram Story, Tasya menjelaskan bahwa sebelumnya ia sempat mengkritik orang yang pernah membuat meme tentang malaikat Raqib dan Atid. Ia mengaku tidak setuju dengan penyebutan para malaikat tersebut yang terkesan akrab seperti seorang teman.
Beauty vlogger ini pun juga menyatakan bahwa suatu hal yang berbau religi tidaklah pantas untuk dibuat bercanda.
“Boleh gak sih sebenarnya kalau memes-memes kayak gini tuh? Kurang sreg liatnya kalo becandaan bawa-bawa religi gitu. Kaya hmm gak selucu itu juga malah jadi kesannya sok-sok berani lu gitu maap,” tulisnya dengan emoji menangis.
2. Permohonan Maaf
Sebelumnya, ia pernah membuat sebuah video prank untuk suaminya, Ahmad Assegaf. Dalam video tersebut Tasya mengenakan mukena dan terlihat seolah-olah seperti sedang sholat. Namun ternyata ia mengenakan mukena tersebut dengan badan terbalik sehingga saat posisi rukuk ia malah menghadap ke belakang. Sontak sang suami kaget melihat hal tersebut.
Dalam postingan permohonan maafnya, ia mengaku kalau saat mengunggah video prank tersebut sudah memikirkannya terlebih dahulu. Namun ia akhirnya menghapus video tersebut karena teringat perkataannya di masa lalu. Ia pun merasa bersalah dan meminta maaf kepada orang-orang yang pernah dikritiknya.
3. Hapus Postingan
Tak lupa ia juga berterima kasih kepada orang-orang yang telah mengingatkannya. Tasya pun langsung menghapus video tersebut.
Netizen pun memaklumi hal tersebut karena wanita yang tengah hamil ini juga seorang manusia yang pernah melakukan kesalahan.
Sumber: Kapanlagi