TNews, BOLMONG — Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) genap berusia 66 Tahun pada 23 Maret 2020 hari ini. Untuk itu, di momen berdiriya Kabupaten sebagai induk dari empat Kabupaten/Kota di Bolaang Mongondow Raya (BMR) tak ada satupun perayaan special.
Bupati Bolmong, Yasti Soepredjo Mokoagow menyampaikan, pihak pemkab meniadakan peringatan HUT, bahkan kata dia, paripurna dalam rangka HUT awalnya masih akan dilangsungkan juga turut dibatalkan. Keputusan tersebut tentunya sebagai bentuk kepatuhan terhadap imbauan Pemerintah Pusat (PP). “Atas nama bribadi, keluarga dan pemerintah mengucapkan selamat HUT Kabupaten Bolmong ke-66 serta permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Bolmong bahwa momen HUT ini tidak dirayakan, karena kami patuh terhadap Pemerintah Pusat dalam hal ini Presiden, Mendagri dan Gubernur,” ungkap Bupati, Senin (23/03/2020).
Bupati pun mengaku, masih ada satu kegiatan yang akan dilaksanakan terkait HUT Kabupaten Bolmong sesuai rencana. Namun kegiatan tersebut pun akhirnya ikut dibatalkan karena permintaan Gubernur sekaligus mempertimbangan upaya pencegahan dan penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). “Awalnya saya hanya menginstruksikan ke jajaran Pemkab Bolmong tidak ada kegiatan upacara, tidak ada kegiatan pesta rakyat dan kegiatan apapun menyambut HUT Kabupaten Bolmong,” bebernya.
Selain itu menurut Bupati, masih ada satu kegiatan yang belum dibatalkan, yaitu paripurna HUT Kabupaten Bolmong, setelah melakukan konsultasi dengan Gubernur Sulut, hasilnya Gubernur meminta Bupati untuk tidak mengagendakan paripurna HUT ke 66, mengingat pencegahan dan penyebaran virus. “Saat itu bersama Gubernur langsung menyampaikan kepada Ketua DPRD, Welty Komaling untuk membatalkan agenda paripurna. Sebagai gantinya tidak ada perayaan, saya berharap kepada seluruh masyarakat menggelar Do’a untuk Negara dan Bangsa Indonesia terutama bolmong agar terhindar dari virus. Saya juga meminta untuk berdoa di rumah masing masing, memohon, memanjatkan Do’a kepada Allah SWT, Tuhan yang Maha Esa, InsyaAllah seluruh masyarakat bolmong dan rakyat Indonesia terhindar. Kalaupun ada yang terjangkit semoga bisa disembuhkan,” ungkap Yasti.
Di di sisi lain, Bupati juga menegaskan supaya seluruh masyarakat mematuhi aturan pemerintah. Jangan keluar rumah dan selalu melindungi diri. “Mudah-mudahan, di ulang tahun ke-66 Kabupaten Bolmong semakin sehat, kuat, hebat dan maju. Insya Allah bolmong jadi daerah yang Baldatun Thayyibatun, Wa Rabbun Ghafur,” tutup mantan Ketua Komisi V DPR RI itu.
Imran Asiaw