TNews, INSPIRATIF – Seorang ibu di New York tak menyadari dirinya terinfeksi virus Corona. Alhasil dia pun menularkan virus itu ke anak-anaknya yang jumlahnya 17.
Brittany Jencik asal Penfield, New York, seperti dikutip The Sun, menularkan 17 anaknya COVID-19 pada lima minggu kemarin. Penularan terjadi karena Brittany menderita infeksi virus Corona tanpa gejala apapun.
Jencik mengatakan apa yang dialaminya sekarang ini bagaikan tertabrak kereta kargo. Kejadian tersebut dianggapnya sangat mengerikan karena hampir seluruh keluarganya terinfeksi virus Corona.
Jencik mengungkapkan anak-anaknya mulai menunjukkan gejala terkena Corona saat dia sedang sangat kesakitan. Dia pun sangat takut pada hidupnya dan keselamatan anak-anaknya, meski sebagian dari mereka bukan anak kandungnya alias diadopsinya.
“Aku sangat khawatir aku tidak akan lagi menjadi orang yang sama,” kata ibu dari 18 anak itu.
Dia mengaku sama sekali tidak mengetahui dari mana atau kapan dirinya tertular virus Corona. Jencik beruntung virus tersebut tak merenggut nyawanya. Dia kini sedang dalam tahap penyembuhan setelah berminggu-minggu mengisolasi diri.
Demi mencegah dirinya dan anak-anaknya kembali tertular virus Corona, Jencik pun memanggil tim disinfektan ke rumahnya. Selama dua jam seluruh bagian rumahnya disemprot oleh tim disinfektan yang masuk ke kediamannya dengan memakai baju hazmat. Dia sendiri dan 18 anaknya menunggu di halaman.
“Aku melakukan ini karena ingin melindungi orang yang aku cintai sebaik mungkin,” ujarnya.
Jencik tinggal di New York di mana di negara bagian Amerika Serikat itu sudah ada 134 ribu lebih kasus Corona. Dari 134 ribu kasus itu, 18 ribu orang sembuh dan 10 ribu orang meninggal dunia karena COVID-19.
Sumber: Detik.com