TNews, SEHAT – Seorang wanita berusia 26 tahun asal Israel berhasil melahirkan anak laki-laki bertubuh sehat saat menjalani perawatan akibat infeksi virus Corona COVID-19. Ia menjalani proses persalinan melalui operasi caesar darurat dan sambil mengenakan ventilator karena kesulitan bernapas.
Dikutip dari New York Post, wanita muda itu sebelumnya tidak menyadari bahwa ia terinfeksi virus Corona, terlebih sebentar lagi ia akan melahirkan seorang anak. Namun sayangnya ketika ia mengalami gejala seperti mual dan muntah, wanita itu dinyatakan positif terkena COVID-19.
“Persalinan dimulai di ruang bersalin khusus untuk pasien virus Corona, tetapi ketika sang ibu mengalami kesulitan pernapasan, ia dipindahkan dengan cepat ke ruang operasi yang telah dipersiapkan khusus,” kata juru bicara rumah sakit, Jodie Singer.
“Sementara ibu diintubasi dan dihubungkan ke ventilator untuk menyelamatkan nyawanya. Dokter melakukan operasi caesar darurat dan ibu itu berhasil melahirkan bayi laki-laki yang sehat,” lanjutnya.
Setelah dilakukan serangkaian pemeriksaan, bayi itu pun dinyatakan negatif virus Corona. Namun sayangnya wanita itu belum bisa menemui sang bayi, karena harus melewati berbagai perawatan medis terlebih dahulu agar bisa sembuh dari COVID-19.
Sumber: Detik.com