TNews, SULUT – Sikap peduli akan bencana Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) ditunjukkan Ketua Fraksi PDIP DPRD Sulut Rocky Wowor dengan mendistribusikan ribuan Alat Pelindung Diri (APD) ke sejumlah Rumah Sakit (RS) dan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) se Bolaang Mongondow Raya (BMR).
Pendistribusian tersebut dilakukan secara bertahap melalui Tim Rocky Wowor Center (WR Center).
Sebagaimana diungkapkan Muhammad Roy Mamonto selaku Tim WR Center bantuan tersebut diperuntukkan khusus bagi Tenaga Medis yang menangani kasus COVID-19, serta bentuk dukungan untuk program melawan virus tersebut di wilayah BMR.
“Adapun jenis APD yang disalurkan berupa Masker Medis, Hazmat Set Gown All-Cover, Pelindung Mata, Penutup Kepala, Pelindung Wajah, Sarung Tangan Bedah dan Boots,” ungkap Muhammad Roy Mamonto.
Adapun sejumlah RS dan Puskesmas di BMR penerima bantuan, dikatakan Mamonto, diantaranya RS Umum Daerah Kota Kotamobagu.
“Kemudian RS Umum Daerah Datoe Binangkang Bolaang Mongondow, RSU GMIBM Monompia Kota Kotamobagu, Puskesmas se-Kecamatan Bolaang Mongondow Timur, Puskesmas Modayag Barat, Puskesmas Modayag, Puskesmas Mooat, Puskesmas Nuangan, Puskesmas Motongkat, Puskesmas Tutuyan, Puskesmas Kotabunan dan Puskesmas Buyat,” akunya.
Khusus APD Hazmat Set, lanjut dia, diperuntukkan ke RSUD Kota Kotamobagu.
“Karena RSUad Kota Kotamobagu sebagai Rumah Sakit rujukan Penanganan COVID-19,” tutupnya.
Sumber : Beritamanado.com