TNews, JAKARTA – Masih ingat dengan uang logam pecahan Rp 1.000 bergambar kelapa sawit? Kini ramai dibahas uang jadul tersebut dijual hingga ratusan juta per keping.
Dilihat di salah satu situs jual beli online, uang koin itu dijual termahal hingga Rp 150 juta per keping. Ada juga yang menjual dengan harga jutaan hingga puluhan juta. Meski begitu, ada juga yang menjual dengan harga puluhan hingga ratusan ribu. Dilihat dari iklan yang ditampilkan, mereka berlokasi di sejumlah daerah di Indonesia.
Bila dilihat lebih rinci, pemilik iklan memberikan deskripsi harga beserta tahun produksi uang logam tersebut. Rata-rata, uang logam yang dijual puluhan juta itu diproduksi di kisaran tahun 1990.
Sebelumnya, Bank Indonesia menyatakan bahwa uang pecahan Rp 1.000 tahun emisi 1993 tersebut masih berlaku sebagai alat pembayaran yang sah.
Uang ini masih bisa digunakan untuk membayar di seluruh wilayah Indonesia sepanjang belum dicabut atau ditarik dari peredaran. Selain uang bergambar kelapa sawit itu, BI juga menjelaskan uang koin pecahan Rp 200 masih berlaku.
“Uang pecahan kecil nominal Rp 200 selama masih dinyatakan berlaku, maka dapat digunakan sebagai alat pembayaran yang sah. Yuk mari bersama mengedukasi untuk tidak menolak rupiah dalam bertransaksi,” tulis pernyataan BI di akun twitter resmi @bankindonesia, Senin (15/6/2020.
Sumber: Detik.com