TNews, KOTAMOBAGU – Terkait perkembangan covid-19 di Kotamobagu, Satgas kembali merilis daftar 4 pasien yang sebelumnya terkonfirmasi positif dan kini dinyatakan sembuh.
Juru bicara Satgas Covid-19 Kotamobagu, dr. Tanty Korompot, mengatakan, berdasarkan rilis gugus tugas Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) pada tanggal 08 Juli 2020, terdapat 4 orang yang dinyatakan sembuh, setelah dilakukan swab sebanyak 2 kali.
“Pasien nomor 13, jenis kelamin perempuan umur 32 tahun, alamat Pontodon (Tenaga Kesehatan). Pasien nomor 15 perempuan umur 37 tahun alamat Mongondow (Tenaga Kesehatan). Pasien nomor 20 umur 34 tahun Gogagoman. Serta, pasien umur 44 tahun alamat Gogagoman,” katanya, Kamis, (09/07/2020) di aula kantor Walikota Kotamobagu.
Pasien yang dinyatakan sembuh nantinya tetap dalam pengawasan oleh tim gugus tugas selama 14 hari kedepan.
“Jadi walaupun sudah sembuh, pasien tetap akan menjalankan isolasi mandri di rumah selama 14 hari, dan tetap dalam pengawasan,” jelasnya.
Diketahui, saat ini data Covid-19 kotamobagu untuk PDP 6 Orang, 2 orang ODP, pelaku perjalanan 3087, dalam pemantauan 233.
Turut hadir Dirut RSUD, dr Eka Budiyanti dan Kadis Kominfo Ahmad Yani Umar, dan Kepala BPBD Refli Mokoginta.
Neno Karlina