Liga Champions: Perempatfinal Cuma Satu Leg

0
35

TNews, OLAHRAGA – Atletico Madrid jelas lebih diunggulkan dari RB Leipzig. Tapi, karena perempatfinal cuma dihelat satu leg, Leipzig pun pede lolos.

Leipzig akan menghadapi Atletico pada perempatfinal Liga Champions di Estadio Jose Alvalade, Lisbon, Jumat (14/8/2020) dini hari WIB. Ini jadi kali pertama Leipzig lolos ke babak ini.

Sudah pasti Leipzig akan kalah secara pengalaman dari Atletico yang dua kali jadi finalis di kompetisi ini. Apalagi Atletico menjadikan kompetisi ini sebagai kesempatan terakhir meraih trofi sekaligus menyudahi rasa penasaran di Liga Champions.

Tapi, kondisi yang ada saat ini justru dianggap menguntungkan Leipzig. Sebab mulai fase perempatfinal ini, format kompetisi langsung dijadikan satu leg sehingga peluang kedua tim terbilang sama-sama besar.

Leipzig akan tampi habis-habisan untuk bisa mengalahkan Atletico di partai ini demi merebut tiket ke semifinal. Mentalitas pemain bisa jadi kunci penting di partai hidup-mati seperti ini.

“Kami cuma memikirkan permainan kami, kami cuma fokus ke diri sendiri,” ujar pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann, seperti dikutip Sportskeeda.

“Kami tahu mereka begitu berpengalaman selama dua leg – tapi ketimbang dua leg, apapun bisa terjadi dalam satu leg. Atleti tidak punya pengalaman di laga hidup-mati seperti ini, seperti juga kami di format Liga Champions yang baru ini,” sambungnya.

“Mereka suka duel fisik, mereka punya bek tengah yang sangat kuat dalam diri Gimenez dan Savic sebagai duetnya. Kami jelas lebih buka bermain melebar dan mencoba melihat celah di lini pertahanan; kami tidak akan mengubah gaya kami.”

“Ada tekanan dan rasa gugup. Tapi kami ingin pemain santai dan coba meredam tekanan. Selalu ada tensi. Kami bicara berbagai skenario di sini – jika kami bikin gol, jika mereka bikin gol.”

“Kami fokus pada pertandingan ini, akan sangat menarik dan kami ingin langsung tancap gas untuk unggul. Kami sudah siap,” tutup pelatih RB Leipzig sejak musim panas lalu.

 

Sumber: detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.