62 Orang Kontak Erat dengan Pasien Positif Corona Bolmut Tunggu Hasil Swab Test

oleh -35 Dilihat

TNews, BOLMUT – Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), saat ini menunggu hasil Swab test dari 62 orang Kontak Erat Resiko Tinggi (KERT) dengan seluruh pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19.

“Jumlah KERT tanggal 20 September 2020, sebanyak 62 orang dan jumlah tersebut akumulasi dari KERT seluruh pasien terkonfirmasi positif dan masih menunggu hasil swab,”kata Satgas Covid-19 Bolmut, melalui Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bolmut dr Jusnan C Mokoginta, MARS, dalam keterangan press release terkait gambaran perkembangan Covid- 19, di Kabupaten Bolmut, Senin (21/09/2020).

Disampaikan juga Kepala Dinkes Bolmut, tidak henti-hentinya kami ingin menghimbau kepada masyarakat bahwa saat ini kita masih hidup di ERA NEW NORMAL berarti keadaan BELUM NORMAL sehingga tetap mematuhi protokol Covid-19.”Kususnya bagi masyarakat atau kalangan yang membuat acara/kegiatan/hajatan tolong untuk tetap mematuhi protokol Covid-19 sehingga Kabupaten Bolmut, bisa kembali berada pada Zona Hijau,”himbau Kepala Dinkes Bolmut.

Seperti diketahui melalui siaran pers Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sulawesi Utara pada tanggal 20 September 2020 terkait Kondisi Epidemiologis Covid-19 Sulawesi Utara, menerangkan saat ini Kabupaten Bolmut, memiliki 9 orang aktif positif Covid-19.

Tambel Kondisi Epidemiologis Covid-19 Sulawesi Utara 20 September 2020

Uphik Mando

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

No More Posts Available.

No more pages to load.