Gara-gara Ibu Mertua Cemburu, Wanita Ini Diceraikan Suami Sehari Setelah Nikah

0
3095

TNews, VIRAL – Cerita wanita ini viral setelah mengisahkan tentang rumah tangganya yang hanya berlangsung satu hari. Ya, esok hari setelah menikah, pengantin baru tersebut langsung cerai. Hal tersebut karena mertua dari si wanita merasa cemburu setelah anaknya menikah.

Dalam video di TikTok, wanita bernama Jillian menceritakan bahwa pesta pernikahannya berlangsung indah di sebuah pantai di Meksiko. Namun pernikahannya menjadi rusak setelah mertuanya cemburu terhadapnya. Sang ibu mertua meminta anaknya memilih dia atau Jillian.

“Dia melepas cincin nikahnya dan meninggalkanku sehari setelah pesta pernikahan,” ungkap Jillian.

Dalam video tersebut, Jillian mengungkapkan bagaimana ibu mertua tampak begitu cemburu setelah sang putra memberikan perhatian untuk istrinya. Setelah sang suami lebih memilih ibunya, Jillian pun langsung memilih untuk pulang ke Kanada, negara asalnya.

Jillian pun dipersulit untuk kembali ke apartemennya yang disewanya bersama suaminya. Sang suami diminta oleh keluarganya tidak lagi menemui Jillian.

Setelah karantina Corona selesai, Jillian meminta suaminya untuk mengajukan perceraian. Namun lagi-lagi urusan tersebut dipersulit. Menurut sang suami mereka tidak bisa bercerai dalam waktu tiga tahun karena suaminya telah pindah.

Video viral ini kemudian diketahui oleh keluarga sang suami. Kakak iparnya langsung menyerang Jilian dan mengatakan bahwa pengakuannya tersebut adalah bohong.

 

Sumber: detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.