TNews, BOLMUT— Pemerintah Desa (Pemdes) Dengi, Kecamatan Pinogaluman, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), kembali membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) ke 57 Kepala Keluarga (KK), Kamis (22/10/2020)
Penyaluran BLT DD bulan Agustus Tahun 2020 tersebut, dilakukan dengan cara door to door ke rumah warga.
Sebelum turun menyalurkan secara door to door, Pemdes Dengi, yang dipimpin langsung Kepala/Sangadi Desa Dengi Rahman Dai, bersama Camat Pinogaluman, yang diwakili Staf Seksi Pembardayaan Masyarakat Desa (PMD), Elvira Husain, S.IP, Pendamping Lokal Desa (PLD), Sekertaris Desa (Sekdes) Dengi Yulian Mayongo, S.Kom, meyerahkan secara simbolis BLT DD Bulan Agustus, kepada 10 orang keluarga penerima manfaat (KPM) bertempat di Kantor Desa Dengi.
Sangadi Desa Dengi Rahman Da,i mengatakan pemberian BLT DD Bulan Agustus ini merupakan bantuan dari Kementrian Desa (Kemendes) terhadap masyarakat yang terdampak Covid-19.
“Penerima BLT DD bulan agustus di Desa Dengi sebanyak 57 KK dan masing-masing KK menerima sebesar Rp 300 ribu,”ujar Sangadi Dengi.
Disampaikan juga Sangadi Dengi, masyarakat harus bersukur BLT DD ini diterimakan sampai dengan bulan september.
“Saya mengharapkan kepada masyarakat penerima BLT DD ini, dapat dipergunakan dengan baik dan dapat dipergunakan kebutuhan rumah tangga. Jangan melihat nilainya tapi kita bersyukur kepada Allah SWT,”kata Sangadi Dengi.
Sangadi Dengi menambahkan untuk menjaga protokol kesehatan, menghindari kerumunan penyerahan BLL-DD bulan agustus ini, diserahkan secara door to door juga dan mempermudah masyarakat penerima BLT DD untuk tetap berada di rumah.
“BLT yang bersumber dari DD ini, kita salurkan secara door to door kerumah warga penerima. Setidaknya ini upaya kami menjaga protokol kesehatan dengan tidak mengadakan kerumunan dan BLT langsung diterima dirumah masing-masing,” ungkap Sangadi Dengi.
Sementara itu Camat Pinogoluman diwakili Staf Seksi PMD, Elvira Husain, S.IP, mengapresiasi kinerja Pemdes Dengi yang sudah menyalurkan BLT DD bulan agustus.
“Terimakasih kepada Pemdes Desa Dengi, yang sudah menyalurkan BLT DD bulan agutus ini. Dimana di Kecamatan Pinogluman sudah 17 Desa yang menyalurkan BLT DD bulan agustus ini,”ujar Elvira.
Disampaikan juga Elvira, dalam rangka memperingatan hari Sumpah Pemuda ke-92 Tahun Tahun 2020, meminta kepada sangadi se- Kecamatan Pinogaluman, agar seluruh masyarakat memasang umbul-umbul didepan rumah.
“Kepada Sangadi agar dapat meminta seluruh masyarakatnya, untuk memasang umbul-umbul di depan rumah sampai tanggal 28 Oktober 2020,”pintanya.
Staf taf Seksi PMD Pemerintah Kecamatan Pinogaluman ini menambahkan kepada seluruh masyarakat desa yang menerima bantuan BLT DD ini agar dimaanfaatkan sebenar-benarnya sesuai kebutuhan mengingat kita belum tau kapan dampak virus Corona ini akan berahir.
“Saya berharap kepada 57 KK penerima BLT DD ini, agar dapat dipergunakan dengan baik untuk kebutuhan rumah tangga,”pungkasnya.
Uphik Mando