TNews, BOLTIM – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sehan Landjar diduga mengabaikan tugasnya sebagai kepala daerah, hanya karena ingin menjaga perolehan suara anaknya Amalia Landjar yang maju di Pilkada Boltim dan perolehan suaranya yang bertarung di Pilgub Sulut 9 Desember 2020 pekan kemarin.
Hal ini terbukti, saat Bupati Sehan menjadi saksi pada pelaksanaan pleno perolehan suara oleh KPU Boltim Selasa (kemarin) hingga Rabu (hari ini). Padahal pada hari itu, merupakan hari kerja bagi Bupati.
Diketahui, selain sebagai Bupati Boltim, Sehan merupakan Cawagub Sulut nomor urut 1 pada Pilgub Sulut yang dari data hitung cepat dan real count Sirekap KPU Sulut jauh tertinggal dari petahana Olly Dondokambey dan Steven Kandouw (ODSK).
Sedangkan putrinya Amalia R Landjar juga maju sebagai calon Bupati Boltim yang dalam perhitungan cepat, kalah jauh perolehan dari pasangan nomor urut 2 Sam Sachrul Mamonto dan Oskar Manoppo (SSM-OPPO).
Terkait kehadiran Sehan di pleno tersebut, Komisioner KPU Boltim Divisi SDM Terry Suoth menjelasakan, bahwa kehadiran Sehan Landjar di saat pleno, sebagai penerima mandat saksi. “Pak Sehan menerima mandat saksi,” singkat Terry.
Sementara itu Kabag Tapem Setda Boltim, Iklas Pasambuna, saat dimintai tanggapan sebagai pihak yang biasa mengurusi izin bupati dan wakil bupati, mengaku tidak tahu apakah Sehan harus mengajukan izin saat menjadi saksi di KPU. “Saya tidak tahu itu. Coba tanya ke Asisten I dan Pak Sekda,” katanya singkat melalui telepon.
Dikonfirmasi terpisah melalui telepon, Sekda Boltim Sony Waroka juga mengaku tidak tahu apakah Sehan harus urus izin atau tidak. “Kalau cuti kampanye, sudah ajukan lalu. Tetapi sudah aktif lagi sebagai bupati. Kalau saat ini saya tidak tahu. Mungkin Bagian Tapem,” kata Waroka mengakhiri telepon karena akan memimpin rapat.
Asisten I Pemkab Boltim Priyamus mengaku, kapasitas Sehan hadir di pleno sebagai ketua Partai. “Beliau melepas semua atribut bupati. Jadi kesitu dia sebagai ketua partai,” jelasnya.
Pantauan di live streaming KPU Boltim, pleno sudah dilanjutkan lagi pukul 13.30 Wita.
Tim Totabuan News