Gisel Minta Maaf ke Gading Marten Secara Terbuka

0
284

TNews, SELEB – Gisella Anastasia menyampaikan permohonan maafnya atas video seks yang beredar. Dalam kesempatan itu, ia juga menyinggung nama sang mantan suami, Gading Marten.

Bukan cuma Gading Marten, Gisel juga mengungkapkan permintaan maaf yang ditujukan untuk keluarga dan orang-orang terdekatnya, termasuk Wijaya Saputra alias Wijin.

“Dan saya berharap dengan pernyataan saya ini, saya dibukakan pintu maaf yang sebesar besarnya dari semua pihak, terutama sekali lagi, dari yang saya kasihi kedua orang tua dan seluruh keluarga besar saya, Gempita anak saya, Mas Gading dan seluruh keluarga besar,” katanya dalam konferensi pers yang bertempat di sebuah hotel di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan pada Rabu (6/1/2020) malam.

“serta Wijin dan keluarga. Dan yang terutama ada pengampunan dari Tuhan Yesus dalam kehidupan saya,” lanjutnya.

Meski tertimpa masalah, Gisel mengatakan, orang-orang tersebut terus memberikan dukungan kepadanya. Hal itu membuat dirinya merasa beruntung dan terus bersyukur.

“Tidak henti hentinya saya mengucap syukur untuk keberadaan mereka dalam kehidupan saya, yang selalu rnendoakan, mensupport dan tetap memutuskan untuk mengasihi dan tidak menghakimi saya selama proses ini,” ungkap Gisel.

Seperti diketahui, Gisel mengakui jika video seks yang beredar hingga viral memang miliknya. Ia juga mengaku adalah wanita di dalam video tersebut.

Menurut keterangannya ke polisi, video itu direkam pada 2017 di sebuah hotel di Medan bersama pria bernama Michael Yukinobu Defretes. Diketahui juga pada tahun yang sama Gisel masih menjadi istri sah dari Gading Marten.

Kasus kemudian berlanjut hingga Nobu akhirnya diperiksa oleh polisi sebagai tersangka. Ia menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya hingga hampir 12 jam pada Senin (4/1/2021).

Berbeda dengan Nobu, Gisel justru mangkir. Ia berasalan menjemput anaknya yang pulang dari liburan bersama Gading Marten. Pemeriksaan Gisel baru akan dilakukan pada Jumat, (8/1/2021).

Di akhir pernyataannya, Gisel juga berharap bisa kembali menata hidupnya bersama anak semata wayangnya, Gempi. Ia berharap kasus ini tidak mengganggu psikologis anaknya tersebut.

“Besar harapan saya untuk diijinkan menata kembali kehidupan saya bersama Gempita dan dengan adanya kejadian ini saya harap tidak berdampak negatif terhadap psikologis anak saya. Dengan support dari orang-orang terdekat, melangkah maju untuk masa depan yang lebih baik,” katanya.

 

Sumber: detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.