TNews, KULINER – Camilan yang dibungkus dengan roti tortilla ini viral di TikTok. Namanya tortilla wrap. Ada yang dikreasikan dengan isian gurih dan manis. Gimana cara bikinnya?
Tortilla adalah roti tipis yang banyak dikonsumsi di Meksiko, Kanada, hingga Amerika Sertikat. Biasanya tortilla terbuat dari jagung atau gandum yang digiling.
Untuk menikmati tortilla, biasanya diberikan isian beragam. Ada yang rasanya gurih maupun manis. Contoh makanan yang menggunakan tortilla adalah burrito dan quesadilla.
Sebenarnya membuat hidangan dari tortilla bukanlah hal yang sulit. Karena, kita hanya menggulung atau menumpuknya saja.
Tapi, teknik membungkus tortilla yang belakangan viral di TikTok ini menyita perhatian. Karena prosesnya terlihat praktis dan menarik.
Dilansir dari Insider (6/1), untuk membuat tortilla wrap ini tidaklah sulit. Bahan utama yang kamu butuhkan hanyalah selembar tortilla.
Lalu untuk isiannya, bisa kamu sesuaikan dengan selera. Tapi, jumlah isian itu minimal harus 3-4 makanan berbeda.
Seperti yang dibuar oleh pengguna TikTok @alphafoodie (12/1). Dalam videonya, wanita ini membuat tortilla wrap bergaya Meksiko.
Ia menggunakan selembar kulit tortila yang salah satunya dipotong. Kemudian, ia menambahkan isian 4 macam makanan. Ada guacamole, jagung, keju dan dan cabai.
Setelah itu, satu sisi tortilla dilipat ke sisi lainnnya sampai membentuk kerucut yang agak lebar. Kemudian, tortilla wrap itu dipanggang hingga kecokelatan. Untuk menikmatinya, tortilla wrap itu dipotong menjadi 2 bagian.
Selain versi Meksiko, wanita ini juga membuat tortilla wrap bergaya Perancis. Untuk gaya Perancis ini, ia menggunakan 3 bahan makanan manis.
Ada irisan buah stroberi, pisang, dan Nutella. Prosesnya masih sama seperti sebelumnya. Tortilla dengan isian manis ini cocok disantap sebagai dessert atau menu sarapan.
Tak hanya menggunakan tortilla, wanita ini juga menggunakan lembaran rumput laut kering dan rice paper. Untuk yang menggunakan rumput laut kering, wanita ini mengkreasikannya seperti sushi dengan isian alpukat dan salmon.
Sedangkan yang menggunakan rice paper, ia kreasikan dengan gaya Vietnam. Isiannya berupa bihun, udang, koriander, dan lainnya.
Sumber: detik.com