Suami Selingkuh Sejak 2015, Nindy Ayunda Tahu Siapa Pelakornya

0
333

TNews, SELEBRITA – Nindy Ayunda menemukan bukti dan melihat Askara Parasady Harsono selingkuh. Askara dikatakan Nindy Ayunda selingkuh sejak 2015 dan baru ketahuan 2018.

“Saya nemuin, tertangkap basah sendiri kok saya melihat dari HP,” tegas Nindy Ayunda ditemui di Komnas Perempuan, Jakarta Pusat, Selasa (16/2/2021).

Bahkan Askara Parasady Harsono marah karena Nindy Ayunda tahu sepak terjangnya. Itu juga membuat Nindy Ayunda mendapat tindakan KDRT dari Askara.

“Makanya badan saya kurus banget itu tahun 2018, disangka pakai narkoba. Padahal saya ada masalah rumah tangga,” aku Nindy Ayunda.

Memendam sendiri rasa sakit hatinya karena diselingkuhi, Nindy Ayunda tahu siapa perempuan yang jadi orang ketiga dalam rumah tangganya.

“Saya merasa yang membuat ini semua bukan saya. Urut kesalahan itu jangan sekarang, tapi dilihat semua itu dari awal, benang kusutnya itu kenapa. Perselingkuhan dari 2015 saya tahu betul siapa-siapa orangnya bahkan ada orang yang saya kenal juga. Saya tidak perlu menyebutkan nama, biarlah itu jadi urusan pribadi saya,” beber Nindy Ayunda soal siapa-siapa saja perempuan yang jadi orang ketiga di antara dirinya dan Askara.

Nindy Ayunda tak ingin terlalu terbuka mengatakan Askara sudah lebih dari sekali selingkuh. Menurutnya, perkataannya sudah menjawab semuanya.

“(Selingkuh dengan lebih dari satu perempuan) Oh, ya kiaskan saja sendiri. Nggak ada (selingkuhannya artis),” tegasnya.

Gara-gara masalah perselingkuhan itu, Nindy Ayunda sampai tak percaya dengan orang lain. Dirinya pun merasakan depresi.

“Saya nggak percaya orang. Saya sempat bingung, ke psikolog minum obat karena kehilangan ayah saya, role model saya, saya paling deket sama ayah saya. Saya sudah nggak ada ayah lagi jadi sudah lelah kayak gini terus,” ungkap Nindy Ayunda.

Sumber : Detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.