TNews, KOTAMOBAGU – Tim Seleksi Calon Paskibraka Kota Kotamobagu Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Kotamobagu melaksanakan seleksi tahap kedua bagi para Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kotamobagu Tahun 2021, Jumat (8/4/2021) di alon-alon lapangan Hotinimbang Kotamobagu.
Hasil seleksi tahap II (dua) bagi 105 calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kotamobagu tahun 2021 direncanakan diumumkan Minggu depan berdasarkan hasil tahap kedua ini.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Mahram Anas Tungkagi mengatakan. Hasil seleksi tahap kedua ini akan di tutup hari Minggu, dan yang akan masuk ke tahap tiga berjumlah 36 peserta terbaik dan rencananya akan kami umumkan Minggu depan sesuai jadwal dan akan dilanjutkan tahap ketiga setelah lebaran.
“Jadi 36 peserta yang lolos yang ditetapkan nanti, berdasarkan hasil seleksi tahap dua. Artinya 76 peserta yang akan gugur,” kata Anas.
Seleksi tahap kedua ini dilakukan oleh anggota TNI, Polri, Purna Paskibra Indonesia (PPI) dan tim seleksi Dispora Kotamobagu. Seleksi pada hari ini adalah tes fisik yang terdiri dari: lari 12 menit, shit up, push up, shuttle run selama 30 detik dan PBB.
“Tujuan dari tes fisik ini adalah untuk menilai dan mengukur kemampuan fisik dan kesehatan bagi para calon Paskibraka yang akan dipilih. Seorang Paskibraka disamping memiliki postur fisik dan kesehatan yang bagus juga harus memiliki pengetahuan, kemampuan diri serta sikap yang baik terutama dalam hal kedisiplinan contoh bagi teman – temannya,” ujar Anas.
Menurut Anas, ada yang menarik dengan seleksi calon Paskibraka Kotamobagu tahun ini. Dimana, persaingan ketat terjadi di masing-masing utusan internal sekolah.
“Yang menarik adalah persaingan ketat di internal sekolah. Salah satu contoh Madrasah Aliyah Al Hikmah Kotamobagu dalam 4 tahun terakhir belum ada yang masuk dan tahun ini sudah mengutus 4 peserta. Kayaknya persaingan semua skolah semakin ketat dan mungkin ada keterwakilan dari setiap sekolah, tergantung hasil seleksi hari ini dan besok” terangnya.
Usai diumumkan, 36 peserta yang dinyatakan lolos masih akan melalui tahapan selanjutnya.
“Jadi untuk mereka yang lolos masih akan melalui penggondokan yang lebih ketat, bisa jadi masih ada perubahan mengingat jika ada yang sakit atau mengundurkan diri,” pungkasnya.
Tim TNews
