TNews, KULINER – Tak hanya disajikan sebagai minuman, kopi juga bisa jadi bahan dasar kue bolu. Kopi dan cokelat bisa jadi pasangan sempurna. Terutama untuk adonan kue bolu unik yang tidak biasa. Ketika bingung memadukan rasa yang cocok untuk cokelat, kopi bisa jadi pilihan paling masuk akal. Menggabungkan kopi dan coklat sama seperti memadukan roti dengan selai, dua perpaduan ini selalu cocok di lidah. Perpaduan kopi dan coklat dalam adonan kue bolu Anda sebenarnya bisa disesuaikan dengan preferensi selera masing-masing. Tapi, ada beberapa faktor penentu yang dapat memengaruhi ‘perkawinan’ dua rasa ini.
Mengutip Mashed, kopi pekat seperti americano akan padan dengan cokelat yang lembut dan tidak terlalu pekat. Espresso dan cokelat hitam dengan persentase kakao 70 persen akan berpadu dengan baik. Aroma yang dihasilkan juga akan semakin menggugah karena perpaduan kopi americano yang kuat dan samar-samar tercium wangi cokelat yang manis lembut. Sementara untuk kopi yang lebih creamy akan cocok dengan cokelat susu karena menghasilkan rasa manis yang pas, tapi juga tidak menjadikannya giung. Jika Anda berencana membuat kue panggang dengan dua perpaduan bahan ini, maka aroma manis khas kopi dan cokelat akan tercipta.
Wonder How To juga menyarankan Anda mengubah krim cokelat pada kue bolu dengan krim kopi. Percaya atau tidak, perpaduan krim kopi dengan bolu bisa menggantikan krim coklat atau krim vanilla yang sudah sangat pasaran. Anda juga bisa menggunakan bubuk kopi secara langsung pada adonan kue bolu. Rasa yang dihasilkan pun akan berubah dari manis -yang cenderung biasa saja, menjadi manis dengan samar-samar rasa pahit kopi.
Mengurangi Sampah Dapur
Menggunakan kopi dalam adonan kue juga bisa membantu mengurangi sampah makanan yang tidak bisa didaur ulang. Anda tak perlu membeli bubuk kopi khusus untuk adonan kue. Cukup gunakan ampas kopi yang ada pada mesin espresso. Anda juga bisa menggunakan bubuk kopi yang menggumpal pada gelas kopi. Cukup pastikan ampas kopi tersebut sudah cukup dingin untuk bergabung dengan adonan kue. Ampas kopi yang masih dalam keadaan panas bisa merusak adonan kue. Selain bubuk kopi, Anda juga bisa menggunakan rebusan kopi espresso dalam adonan. Namun, pastikan rasanya sesuai dengan keinginan Anda. Espresso atau americano memiliki rasa pahit pekat, pastikan Anda menggunakan bubuk cokelat yang manis jika menggunakan kopi jenis ini.
Sumber : cnnindonesia.com