TNews, NASIONAL – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mewanti-wanti masyarakat untuk tetap di rumah pada Sabtu dan Minggu besok di tengah lonjakan kasus COVID-19. Anies mengingatkan berpergian saat ini beresiko tertular Corona. Awalnya Anies membahas terkait penambahan kasus Corona di Jakarta pada hari ini yang mencapai 6.934 kasus. Tak hanya itu, Anies juga menyebut kasus aktif di Jakarta saat ini lebih tinggi daripada gelombang pertama. Anies lantas menyebut kondisi tersebut belum aman di DKI Jakarta. Dia pun meminta agar masyarakat Jakarta tidak berpergian pada Sabtu dan Minggu besok.
“Saya ingin ingatkan ke kita semua, yuk kita sama-sama sadari bahwa virus ini masih ada di sekitar kita, penularannya lebih cepat, lebih banyak saudara kita terpapar, jadi dengan situasi itu, mumpung Jumat malam saya ingin anjurkan ke semua, besok di rumah aja, hari Sabtu, Minggu kita di rumah,” kata Anies melalui akun Instagramnya, Jumat (25/6/2021). Anies meminta agar masyarakat yang berpergian hanya yang betul betul mendesak. Menurutnya berpergian saat ini beresiko untuk tertular. “Kalau tidak ada keperluan mendesak tidak usah berpergian, jadi pilihannya pergi dan beresiko atau di rumah insyaallah aman, karena sekarang ini cepat sekali penularannya, kita mengalami lonjakan terlalu banyak,” ujarnya.
Biasanya di akhir pekan, warga Jakarta keluar di jalan-jalan untuk berolahraga di saat pagi. Namun kali ini, kondisinya berbeda. Anies meminta warga Jakarta tidak olahraga jauh-jauh dari rumah. “Bahkan kalau mau olahraga, olahraga di sekitar rumah saja. Jangan olahraga jauh-jauh, jangan bepergian jauh, situasi hari-hari ini beda dengan pekan lalu,” kata Anies. Dia pun mengingatkan usaha dan kerja keras tenaga medis di rumah sakit yang tiada henti. Padahal, kata dia, virus Corona tidak mengenal lelah. “Kasihan saudara-saudara kita tenaga medis yang di RS yang bekerja non-stop untuk menyelamatkan, mengobati saudara-saudara kita yang terpapar, jadi kita tahu, kita berhadapan dengan musuh yang tidak kenal lelah, COVID tidak kenal lelah dan bisa bermutasi,” tuturnya.
Sumber : detik.com