Danrem 131/Santiago bersama Kapolda Sulut Tinjau Vaksinasi, dan PPKM di Bolmong

0
165

Tnews, BOLMONG – Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Prince Meyer Putong SH bersama Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Nana Sudjana MM. didampingi Pejabat Utama Polda Sulut serta Kasiter Kasrem 131/Santiago Kolonel Inf DR. Drs. Aco Lamama MM melakukan kunjungan kerja ke wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Raya, pada Rabu (14/07/2021) siang.

Rangkaian kunjungan diawali dengan meninjau pelaksanaan vaksinasi masal di Gerai Vaksin Presisi GOR Pemkab Bolmong yang berada di Desa Padang, Kecamatan Lolak, Kabupaten Bolmong.

Tiba di lokasi, Kapolda Sulut bersama Danrem 131/Santiago beserta rombongan disambut oleh Forkopimda Kabupaten Bolmong dan Bolmong Utara di antaranya Bupati Bolmong Dra Hj Yastie Soepredjo, Kapolres Bolmong Akbp DR Nova Irone Surentu SH, MH serta Dandim 1303/Bolmong Letkol Inf R G. Nasution S. IP

Pada saat peninjauan tersebut Kapolda Sulut dan Danrem 131/Santiago menyaksikan langsung tahapan pelaksanaan vaksinasi. mulai dari pendaftaran, pemeriksaan kondisi kesehatan, penyuntikan vaksin hingga observasi, dan juga dialog dengan masyarakat serta para vaksinator.

Selesai peninjauan di Gerai Vaksin Presisi GOR Pemkab Bolmong, Kapolda dan Danrem beserta rombongan melanjutkan perjalanan menuju Pembangunan Markas Polres Bolaang Mongondow dan Bolmong Utara dalam acara Peletakan batu pertama Markas Polres yang baru.

Peletakan batu pertama pembangunan dua Markas Polres tersebut dipusatkan di lahan pembangunan Mapolres Bolmong, yang berlokasi di Desa Dulagon, Kecamatan Lolak, Kabupaten Bolmong. dirangkaikan dengan penanaman bibit pohon kelapa di lokasi tersebut.

Peletakan batu pertama ini merupakan rangkaian dari agenda kunjungan kerja Kapolda bersama Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Prince Meyer Putong ke wilayah Bolmong Raya.

Usai Peletakan batu pertama Kapolda bersama Danrem meninjau Posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Berskala Mikro, di Desa Bangomolunow, Kecamatan Bolaang, Kabupaten Bolaang Mongondow

Setelah tiba, Kapolda bersama Danrem melihat langsung beberapa fasilitas serta data-data yang ada di Posko tersebut, kemudian dilanjutkan dialog dengan para petugas di Posko PPKM

Dalam kesempatan tersebut Kapolda mengatakan, bahwa peninjauan ini bertujuan untuk memastikan program Serbuan Vaksinasi Nasional di wilayah, dilaksanakan setiap hari secara serentak di seluruh Indonesia, dan benar-benar berjalan dengan baik serta lancar.

“Melihat perkembangan situasi penyebaran Covid -19 secara nasional, saat ini terjadi peningkatannya cukup signifikan, dan di wilayah Provinsi Sulawesi Utara pun demikian terjadi peningkatan. Sehingga Gubernur Sulawesi Utara mengeluarkan Surat Edaran tentang antisipasi peningkatan penyebaran Covid-19,” ujar Kapolda.

Lebih lanjut Kapolda mengatakan upaya-upaya untuk mengantisipasi peningkatan penyebaran Covid-19, salah satunya melalui percepatan vaksinasi terhadap masyarakat serta tetap mematuhi protokol kesehatan.

Kapolda Sulut juga mengapresiasi setinggi-tingginya atas kontribusi nyata Bupati Bolmong dan Bupati Bolmong Utara dalam membantu pembangunan dua Markas Polres yang baru tersebut.

“Termasuk selama 2019 hingga 2021 ini, penempatan sementara untuk Mako Polres Bolmong dan Bolmong Utara juga didukung sepenuhnya oleh Pemerintah Kabupaten setempat,” Tutur Kapolda.

Sementara itu Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Prince Meyer Putong SH ditempat yang sama mengatakan, Kami saat ini beserta bapak Kapolda Sulut berada di Bolmong untuk meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi dan pelaksanaan PPKM yang sudah kita sosialisasikan, kemudian tentunya kedatangan kami juga untuk memberi semangat kepada prajurit prajurit kita di lapangan baik TNI maupun Polri dan tenaga kesehatan yang sedang bertugas, oleh sebab itu saya himbau kepada seluruh masyarakat bahwa ini merupakan tanggung jawab kita bersama untuk saling menjaga diri dengan tetap mematuhi prokes. “ujar Danrem”

“Perlu kita ketahui bersama di Indonesia saat ini ancaman virus corona covid-19 sudah terjadi peningkatan yang sangat signifikan, bahkan sekarang muncul varian-varian baru yang masuk ke Indonesia, oleh sebab itu kita di Sulawesi Utara berupaya menjaga warga kita, dengan tetap berupaya untuk meminimalisir penyebaran wabah virus corona.

Adapun langkah langkah yang sudah kita laksanakan adalah, di seluruh jajaran Korem 131/Santiago bekerja sama dengan Polri dan Dinas Kesehatan provinsi, Kabupaten dan Kota berupaya agar mencegah penyebaran virus covid – 19” dengan melaksanakan vaksinasi secara menyeluruh, dan bagi masyarakat yang sudah menerima vaksinasi jangan lupa tetap mematuhi prokes yang sudah menjadi anjuran pemerintah yaitu tetap memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak hindari kerumunan.

Danrem juga selalu mengingatkan kepada masyarakat dan personel jajaran Korem 131/Santiago dengan moto “mari torang baku jaga”

Tidak hanya melaksanakan kunjungan kerja, Kapolda bersama Danrem juga memberikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat.

PLUR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.