Polres Touna Sembelih 5 Ekor Sapi Qurban

0
35

TNews, Touna – Keluarga Besar Polres Tojo Una-Una (Touna) melaksanakan penyembelihan hewan qurban sebanyak 5 ekor sapi dan 5 ekor kambing dalam rangka hari raya Idul Adha 1442 H/2021 M, Selasa (20/07/2021) di halaman parkir Polres Touna.

Dari pantauan media ini, kegiatan tersebut dihadiri Wakapolres Touna, Kompol I Made Dharma, SH, Kabag Sumda Kompol Gaspar Nusa, Kasat Lantas Iptu Aris Suhendar, Kasubbag Humas Iptu Tryanto serta para Kasi dan personil Polres Touna.

Wakapolres Touna, Kompol I Made Dharma mengatakan, bahwa pada hari ini, keluarga besar Polres Touna dalam rangka hari raya Idul Adha 1442 H/ 2021 M melaksanakan penyembelihan hewan qurban dan dagingnya akan dibagikan kepada warga yang kurang mampu.

“Jadi Bapak Kapolres berharap dengan pembagian daging qurban ini dapat meringankan beban dan bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan di masa pandemi Covid-19 ini,” kata Kompol I Made Dharma.

Pada kesempatan ini, Wakapolres juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama mencegah penyebaran Virus Covid-19.

“Kami berharap jangan sampai ada masyarakat yang terpapar Virus Covid-19,” tukasnya.

Dales Lantapon

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.