Liverpool Larang Salah Perkuat Timnas Mesir

0
23

TNews, OLAHRAGA – Liverpool menolak melepas Mohamed Salah ke timnas Mesir untuk Kualifikasi Piala Dunia yang akan datang. Aturan karantina di Inggris membuat Liverpool keberatan.

Mesir dijadwalkan akan menghadapi Angola di Kairo pada 2 September di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Tiga hari kemudian, Mesir akan tandang ke Gabon.

Oleh pemerintah Inggris, Mesir jadi salah satu negara yang dimasukkan ke daftar ‘merah’ terkait pandemi COVID-19. Itu berarti, jika membela Mesir, Mohamed Salah harus menjalani 10 hari isolasi di hotel sebelum bisa kembali ke Liverpool.

“Asosiasi Sepakbola Mesir telah menerima surat dari Liverpool FC yang meminta maaf karena pemainnya, Mohamed Salah, tidak bisa gabung tim nasional di pemusatan latihan berikutnya, termasuk melawan Angola di Kairo dan Gabon di Franceville di putaran pertama dan kedua kualifikasi Piala Dunia zona Afrika,” demikian bunyi pernyataan Asosiasi Sepakbola Mesir di situs resminya, seperti dilansir Sky Sports.

“Surat klub Inggris itu merujuk ke tindakan pencegahan yang diterapkan di Inggris untuk melawan penyebaran virus corona di dunia, yang mengharuskan mereka yang kembali dari beberapa negara untuk wajib menjalani isolasi selama 10 hari setibanya di Inggris.”

Liverpool kabarnya juga akan mengambil langkah yang sama untuk para pemainnya asal Brasil yakni Alisson, Roberto Firmino, dan Fabinhho. Sama seperti Mesir, Brasil juga masuk ‘zona merah’ di daftar pemerintah Inggris.

Jika para pemain itu harus menjalani isolasi setelah tiba di Inggris, maka mereka tidak akan bisa memperkuat Liverpool di pertandingan melawan Leeds United pada 12 September, laga pertama fase grup Liga Champions, dan melawan Crystal Palace pada 18 September.

Sumber: detik.com

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.