Billy Lombok Kecam Tindakan Pelecehan Seksual Guru ke Murid di Minsel

0
27
Billy Lombok (foto google)

TNews, SULUT – Dunia pendidikan Sulut kembali tercoreng.

Pasca viral kejadian pelantikan Kepala Sekolah di sekolah fiktif di Kabupaten Minut, kali ini kasus dugaan pelecehan seksual guru terhadap murid wanita di Kabupaten Minsel heboh.

Kasus tersebut langsung mendapat respon DPRD Sulut.

Wakil Ketua DPRD Sulut Billy Lombok mengatakan, jika terbukti maka itu adalah sebuah pelanggaran berat.

“Orang tua menaruh kepercayaan besar kepada dunia pendidikan, dari dulu standar pendidikan kita tinggi, orang tua berkorban apa saja untum menyekolahkan anak, dilakukan penelusuran, bila benar berikan sanksi tertinggi,” tegas Billly Lombok.

Menurut Lombok, sanksi yang diberikan kepada pelaku harus memberi efek jera.

“Jika jelas terbukti, oknum guru harus dipecat,” kata Sekretaris DPD Partai Demokrat Sulut ini.

Lombok yang juga selaku Koordinator Komisi IV yang membidangi masalah pendidikan ini berharap, kejadian ini tak terulang lagi.

“Bagi semua pihak agar tidak ragu atau takut memberi laporan.

Detik ini kami juga sudah meminta team di minsel untuk turun dan mengecek keadaan di lapangan sambil nanti berkoordinasi pihak terkait,” tuturnya.

Sebelumnya, sebuah akun media sosial membagikan unggahan foto terkait dugaan pelecehan dimaksud.

Akun memposting dua postingan dengan menampilkan empat foto yang menunjukkan aksi oknum guru inisial MMT tersebut sedang memegang payudara seorang siswi yang sementara menulis.

 

Sumber : beritamanado.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.