TNews, BOLMONG — Prose belajar-mengajar pasca banjir di Desa Batu Merah, Kecamatan Sangtombolang, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) kembali dilaksanakan Senin pekan depan.
“Anak-anak SD, SMP dan TK, hari senin pekan depan sudah mulai sekolah kembali,” kata Kepala Dinas Pendidikan Bolmong Renti Mokoginta, Jumat (01/10/2021).
Renti menjelaskan, untuk persiapan yang dibutuhkan dalam proses belajar-mengaja sudah rampung disiapkan.
“Untuk tenda ruang belajar dan mobilernya, serta peralatan buku dan lainnya, sudah masuk bantuan dari Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Kementerian Pendidikan,” ungkap Mokoginta.
Imran Asiaw
