TNews, TOUNA – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) menerima kunjungan kerja DPRD Kabupaten Sigi, Kamis (7/10). Kunjungan kerja DPRD Sigi yang berjumlah 19 orang ini dipimpin Wakil Ketua I Rahmat Saleh, S.Hut dan Wakil II Torki Ibrahim Tura.
Rombongan diterima langsung Ketua DPRD Touna, DR. H. Mahmud Lahay, SE, M.Si didampingi Sekretaris DPRD Touna, Surya, S.Sos, M.Si dan beberapa anggota DPRD Touna.
Wakil Ketua I DPRD Sigi Rahmat Saleh mengatakan, bahwa kunjungan kerja ada dua tujuan yaitu yang pertama tentang pertanian dan kedua tentang perda obat-obatan yang mana disini sudah ada perdanya.
“Kemudian tentang pertanian kami juga memperdalam terkait dengan capaian-capain pertanian terkait tanaman nilam dan fungsi-fungsi petugas lapangan/ penyuluh pertanian,” ujarnya
Ketua DPRD Touna, Mahmud Lahay mengatakan, bahwa tujuan kunjungan kerja anggota DPRD Sigi ini dalam rangka saling tukar Informasi.
“Jadi kami, saling menambah pengetahuan terkait perda inisiatif obat-obatan dan Pertanian,” kata Mahmud Lahay.
Dia mengakui bahwa Sigi merupakan swasembada beras sudah terpenuhi, sedangkan kita (Touna) baru 75 persen terpenuhi.
“Kemudian Sigi juga budi daya ikan nila yang sangat luar biasa yang bisa mensuplai rumah makan di Sigi sekitarnya dan Kota Palu, bahkan tidak mampu memenuhi permintaan,” ujarnya.
Olehnya, kami sangat mengapresiasi atas kunjungan dari DPRD Sigi, karena kunjungan kerja ini sangat bermakna bagi kami
“Semoga informasi-informasi yang kami dapatkan ini, bisa diaplikasikan di daerah kita,” tutupnya.
Dales Lantapon