PNS Diminta Mengabdi untuk Masyarakat

0
86
ilustrasi

TNews, SULUT – Wali Kota Andrei Angouw pimpin pengambilan sumpah dan janji PNS di lingkungan Pemerintah Kota Manado, Rabu (17/11/2021).

Dalam sambutannya Andrei Angouw menyampaikan terima kasih atas pengambilan sumpah ini.

Andrei berharap agar pengambilan sumpah ini dapat dimaknai yakni dijiwai dan dihayati.

“Sebab kita berjanji kepada Tuhan,” ucap Andrei.

Wali Kota selanjutnya memaparkan tentang pendapatan pemerintah kota yang salah satunya menggaji kerja pegawai di lingkungan Pemkot Manado.

“Makanya kerja kita harus benar-benar diabdikan untuk kepentingan masyarakat sebab kita sebagai PNS digaji untuk melayani masyarakat,” kata Andrei Angouw.

Dia juga berharap agar PNS membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat

“Saya harap PNS bergaul dan membina hubungan dengan masyarakat serta menyampaikan dan melaksanakan program-program yang sudah ditetapkan oleh pemerintah kota,” tambahnya.

Pengambilan Sumpah Janji ini dilaksanakan bagi PNS yang baru saja lulus seleksi pada penerimaan CPNS tahun 2021 ini termasuk PNS yang belum pernah diambil sumpah janjinya.

Turut hadir dalam kegiatan Wakil Wali Kota Manado Richard Sualang, Plt. Badan Kepegawaian Daerah Donald Supit dan pejabat teknis lainnya.

 

Sumber : beritamanado

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.