Pembengkakan Jantung Bisa Diobati dengan 3 Cara Ini

0
173

TNews, KESEHATAN – Jantung bengkak adalah tanda organ vital ini bekerja ekstra keras atau jantung kesulitan memompa darah secara secara normal.

Cara mengobati jantung bengkak perlu disesuaikan dengan akar penyebab masalah kesehatan ini.

Di beberapa kasus, jantung bengkak tidak dapat disembuhkan. Namun, penderita bisa mengontrol penyakitnya agar tidak gampang kambuh. Sebelum mengenali beberapa pengobatan jantung bengkak, ketahui dulu beberapa penyebab masalah kesehatan ini.

Penyebab jantung bengkak

Dikutip dari Cleveland Clinic, ada beberapa penyebab jantung bengkak yang perlu diwaspadai, antara lain:

  • Anemia
  • Aritmia atau gangguan irama jantung
  • Kelainan otot jantung atau kardiomiopati
  • Penyakit jantung bawaan
  • Penyakit katup jantung
  • Penyakit tiroid
  • Tekanan darah tinggi
  • Berasal dari keluarga yang punya riwayat jantung bengkak

Pengguna narkoba atau punya kebiasaan minum alkohol berlebihan

Cara mengobati jantung bengkak

Pengobatan untuk mengatasi jantung bengkak fokusnya untuk mengelola kondisi penyebab masalah kesehatan ini.

Dilansir dari Mayo Clinic, berikut beberapa cara mengobati jantung bengkak yang biasanya direkomendasikan dokter:

  1. Minum obat jantung bengkak sesuai akar penyebabnya

Jika jantung bengkak karena penyakit jantung, dokter biasanya meresepkan obat diuretik untuk menurunkan tekanan di arteri dan jantung, ACE inhibitor atau ARB untu menurunkan tekanan darah.

Ada juga obat beta blocker untuk menurunkan tekanan darah dan meningkatkan fungsi jantung, antikoagulan untuk mencegah pembekuan darah, atau antiaritmia untuk menjaga detak jantung agar normal.

  1. Operasi atau tindakan medis lainnya

Apabila kondisi jantung tidak cukup dikelola dengan obat-obatan, dokter biasanya menyarankan penderita untuk menjalani operasi atau tindakan medis lainnya.

Beberapa yang direkomendasikan di antaranya pemasangan alat pengatur detak jantung atau alat pacu jantung, operasi katup jantung, atau operasi bypass koroner apabila pembuluh darah tersumbat.

Jika obat, pemasangan alat penunjang kinerja jantung, atau operasi perbaikan pembuluh darah jantung tidak bisa mengatasi jantung bengkak, dokter baru menyarankan penderita untuk menjalani transplantasi atau cangkok jantung.

  1. Menjaga gaya hidup sehat

Selain pengobatan jantung bengkak dan perawatan medis penunjang, penderita penyakit ini perlu menjaga gaya hidup sehat.

Caranya dengan setop merokok, menurunkan berat badan berlebih, membatasi asupan garam setiap hari, mengontrol kadar gula darah dan tekanan darah, rutin olahraga, setop minum alkohol dan kafein.

 

Sumber : Kompas.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.