TNews, BOLTIM – Untuk terus menjalin silaturahmi dengan para wartawan, Dinas Kominfo Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, kembali melakukan silaturahmi dengan wartawan media yang bermitra dengan pemerintah daerah kabupaten Boltim.
Dalam pantauan, Tim Redaksi Totabuan News, Senin 07 Maret 2022 siang tadi, kegiatan yang dipimpin langsung Kadis Kominfo Khaeruddin Mamonto, dilaksanakan di ruang kerja Kadis Kominfo Boltim.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh puluhan wartawan dari berbagai media online dan cetak bersama dengan Kadis Kominfo Boltim Khaeruddin Mamonto dengan didampingi oleh Staf.
“Pertemuan ini untuk membahas kerjasama dengan teman-teman wartawan dalam rangka penyebarluasan informasi kegiatan yang dilaksanakan pemda Boltim,” ungkap Khaeruddin.
Beliau menambahkan, selain membahas tentang kerjasama dengan media baik online maupun cetak, kegiatan tersebut juga untuk melakukan verifikasi dari beberapa media yang ingin menjalin kerjasama dengan pemda Boltim.
“Ada beberapa poin yang dibahas, pertama terkait kontrak kerjasama, verifikasi berkas untuk persyaratan kerjasama dan beberapa hal teknis lainnya,” jelas Khaeruddin dalam pertemuan tersebut.
Pada pertemuan tersebut, para wartawan diberikan kesempatan untuk menyampaikan usulan dan saran yang positif untuk kedua belah pihak yang akan bekerja sama kedepannya dalam kaitan penyebarluasan informasi program kegiatan pemda boltim.
Di Akhir rapat tersebut disepakati bersama beberapa poin yang mengikat kedua belah pihak antara Diskominfo Boltim dan Para perwakilan media untuk ditaati bersama, pertemuan tersebut berjalan dengan lancar dan tertib. (TNews/Kon)