Kurma, Buah Unik Identik dengan Bulan Ramadhan

0
158
ilustrasi

TNews, NASIONAL – Tahukah kamu buah kurma? Tentu sudah tahu ya, buah ini dikenal oleh umat muslim sebagai salah satu buah favorit Rasulullah SAW.

Buah kurma (Phoenix dactylifera) adalah buah yang paling identik dengan bulan Ramadan karena pada bulan tersebut penjualannya meningkat. Ketika berpuasa, dianjurkan untuk berbuka dengan yang manis-manis, contohnya buah-buahan. Buah kurma pun salah satu buah yang dianjurkan untuk disantap saat berbuka tiba.

Buah yang kecil dan manis ini termasuk buah yang paling banyak dibudidayakan di Timur Tengah, Afrika Utara, Afrika Selatan, dan daerah lainnya.

Berikut ini adalah fakta-fakta unik tentang buah kurma yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

  1. Sudah Dikonsumsi Sejak Ribuan Tahun yang Lalu

Buah kurma dipercaya sudah ada dan dikonsumsi sejak ribuan tahun yang lalu. Kurma adalah makanan tradisional khas Timur Tengah dan Afrika Utara sejak 7.000 tahun yang lalu. Wah sudah lama ya ternyata.

  1. Waktu Panen yang Lama

Tidak seperti buah lainnya, kurma memiliki waktu panen yang cukup lama. Kurma akan berbuah setelah ditanam kurang lebih 4-5 tahun dan baru bisa dipanen setelah berusia 7-10 tahun. Dengan demikian, menanam kurma tidaklah gampang karena butuh iklim yang pas, tanah yang cocok dan tentunya kesabaran karena harus menunggu bertahun-tahun.

  1. Ada Ratusan Jenis

Kurma di dunia terdiri dari sekitar 200 jenis. Kurma yang populer dan diminati di pasaran adalah kurma ajwa, medjool, sukkari, dan safawi. Sedangkan kurma jenis langka hanya bisa kamu nikmati ketika kamu datang langsung ke Timur Tengah dan negara-negara penanam kurma lainnya.

  1. Jarang Dimakan dan Dikerumuni Semut

Meski buah kurma diletakkan di tempat yang terbuka, buah kurma tidak akan dihinggapi oleh semut. Dengan begitu, hal ini menjadi cara kita untuk membedakan antara kurma asli dengan kurma pemanis buatan. Berbeda dengan kurma berpemanis buatan, kurma yang asli tidak akan dimakan oleh semut. Jadi jangan khawatir jika kamu membeli kurma asli, dijamin aman dari semut.

  1. Awet dan Tahan Lama

Kurma tidak mudah busuk karena memiliki masa kadaluarsa yang cukup lama, bahkan kurma yang sudah dikeringkan bisa awet hingga 1 tahun. Wah, cukup lama ya. Oleh karena itu, sejak zaman dahulu, kurma menjadi bekal perjalanan jauh.

  1. Kaya Manfaat bagi Kesehatan

Kurma memiliki banyak khasiat bagi tubuh. Kurma mengandung fruktosa dan glukosa, tinggi vitamin B6 yang di dalamnya terdapat zat besi, mengandung banyak mineral fosfor, potassium, kalsium, dan magnesium yang baik untuk kesehatan tulang. Jadi jangan ragu ya untuk mengonsumsi kurma, karena kurma sangat kaya manfaat.

Itulah 6 fakta unik tentang kurma, semoga bermanfaat. Di bulan Ramadan, kamu bisa mengonsumsi kurma ketika sahur dan berbuka.

 

Sumber : yoursay.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.