TNews, KOTA GORONTALO – Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, N.R Monoarfa hadiri pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbangda) Kota Gorontalo tahun 2022, Jum’at 8 April 2022 bertempat Ballroom Hotel Aston Gorontalo.
N.R Monoarfa mengatakan pelaksanan Musrenbangda kali ini merupakan indikator penting , dari semua bentuk perencanaan yang telah dilaksanakan di tingkat bawah maupun tingkat Kota.
“musrenbang itu sebuah penyempurnaan dari semua bentuk perencanaan yang telah dilaksanakan melalui tahapan kemudian akan ditetapkan menjadi RKPD 2023 mendatang ,” ungkap N.R Monoarfa pada wak media
Menurutnya perencaaan yang belum sempurna akan di sempurnakan melalui musrembang Tingkat Kota Gorontalo sehingga apa yang direncanakan terebut hasilnya bisa segera dirasakan masyarakat.
Selain itu ia menambhakan dalam kesempatan itu telah dilakukan pendatanganan bersama sama oleh beberapa OPD serta melibatkan unsur akademis ,pengusaha ,bidang perumahan ,bidang sosial
“InsyaAllah apa yang di rencanakan segera tercapai semua,dan hasilnya dirasakan oleh masyarakat pada tahun-tahun yang akan datang,” pungkasnya. (Jefri/TNews)