TNews, GORONTALO – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo, Paris RA Jusuf menunggu hasil konsolidasi internal dari Penjabat Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noer untuk membentuk program dalam pemerintahannya.
Hal ini disampaikan Paris Jusuf saat menghadiri upacara adat Moloopu di Rumah Dinas Gubernur, Senin (16/5/2022).
“Saya kira kita berikan kesempatan kepada penjabat gubernur untuk melakukan konsolidasi internal dalam membentuk hal-hal yang akan dilakukan. Serta merupakan wujud yang dilaksanakan oleh pak rusli dan idris rahim hal-hal yang perlu disupport lagi supaya lebih bagus,” ujar Paris.
Paris turut mengatakan bahwa DPRD Provinsi Gorontalo telah siap bersama penjabat gubernur dalam menjalankan tugas-tugasnya.
Satu sisi, Hamka Hendra Noer meminta seluruh pihak bahu-membahu bersama dirinya dalam membangun Provinsi Gorontalo lebih baik lagi.
Reporter : Jefri