TNews, KOTA GORONTALO – Dalam situasi pelik seperti sekarang maka perlu upaya kongkret dalam membantu masyarakat salah satunya melalui Bazar Pangan Murah di Kelurahan Siendeng, Kecamatan Hulonthalangi, Kota Gorontalo Rabu 14 September 2022, yang dilaksanakan oleh Pemerintah kota (Pemkot) Gorontalo.
Pemkot melalaui Dinas Perdagangan melakukan Bazar Pangan Murah untuk membantu Masyarakat yang terdampak atas berbagai kenaikan sejumlah bahan pokok yang beredar dipasaran usai pemerintah menaikkan harga BBM yang berimpilikasi pada kenaikan harga Sembako (Sembilan Bahan Pokok)
Sebagaimana yang diutarakan oleh Wakil Walikota Gorontalo, Ryan Kono mengatakan bahwa Bazaar Pangan murah ini dilakukan sebagai bentuk usaha dari Pemerintah Kota untuk menekan laju inflasi atas kenaikkan dari harga BBM.
“Ikhtiar yang dilakukan oleh pemerintah kota dalam hal menekan laju inflasi atas dampak yang ditimbulkan dari kenaikan harga BBM adalah dengan cara menyelenggarakan Bazaar Pangan Murah harapan kami Pemerintah Daerah ialah bagaimana masyarakat terbantu dalam hal memenuhi kebutuhan hidup mereka”
Lebih lanjut kata Ryan, Masyarakat merespon positif daripada bazaar pangan murah yang dilaksanakan oleh pemerintah dalam hal ini dilakukan oleh dinas perdagangan.
“Respon masyarakat sangat positif daripada bazaar pangan murah yang dilakukan oleh pemerintah, sebab berbagai macam kebutuhan pangan tersedia dengan harga yang terjangkau disini dan lebih murah daripada harga yang beredar dipasaran”,Tutupnya.
Berbagai macam kebutuhan pangan tersedia dibazaar pangab murah ini seperti, Kecap Ikan Roa/Sagela, Gula Merah, beras fortivit, Minyak Goreng Sawit dan ada pula Produk UMKM dari Affikry berupa Snack Kripik Krenyez.
Reporter : Gean Bagit