Kadis Kominfo Labuhanbatu Hadiri Seminar ‘Trade Tourism And Investment Forum For North Sumatera’

0
57

TNews, LABUHANBATU – Mewakili Bupati Labuhanbatu, Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Ahmad Fadly Rangkuti,ST.M.Kom menghadiri Seminar Internasional yang bertajuk “Trade, Tourism And Investment Forum For North Sumatera” pada rangkaian acara Peringatan Hari Pers Nasional di Ballroom Adi Mulia Hotel, Rabu (8/2/2023).

Disitu, Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara, Arif Tri Nugroho dalam pidatonya menyampaikan pada tahun 2022 mencatat surplus sebesar 6,91 Miliar US Dollar, kemudian pada sektor pariwisata jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Sumatera Utara sampai dengan bulan agustus 2022 telah tercatat sebanyak 27.336 wisata mancanegara, namun masih dalam kondisi proses pemulihan pasca pandemi covid-19 yang biasanya berkisar antara 300.000 – 500.000 setiap tahun ke mancanegara.

“Sementara pada investasi realisasi penambahan modal provinsi sumatera utara tahun 2022  tercatat senilai 41,676 trilliun kondisi ini mencapai lebih daripada target 114% lebih yaitu targetnya 36,6 triliun sedangkan realisasi tercatat senilai 41,76 triliun,” ucapnya.

Ia menambahkan penanaman modal tersebut telah tercatat 55% berasal dari penanaman modal dalam negeri dan 45% itu berasal dari penanaman modal luar negeri maupun asing.

Arif mengatakan, pemerintah pusat dan pemerintah daerah saat ini sedang fokus meningkatkan iklim investasi dan kami di Sumatera Utara juga sudah siap dengan memberikan dukungan berupa insentif dan kemudahan kepada para investor yang akan berinvestasi dan saturis yang dibahas di DPRD Provinsi Sumut dalam rangka penyesuaian kebijakan pemberian insentif dan kebijakan investasi yang dimaksud agar diberikan keluasan kepada calon investor.

“Dari kegiatan seminar yang akan kita langsungkan ini, kami mengundang delegasi baik dari konsulat Jenderal maupun dari konsulat kehormatan khususnya di Kota Medan untuk berinvestasi di Provinsi Sumatera Utara dan memenuhi kerja sama yang lebih intens terhadap semua kemungkinan yang kita bisa kerja samakan untuk kita dapat bersama-sama membangun sumatera utara,” tutupnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan pada Seminar Internasional yang bertema, “Trade, Tourism And Investment Forum For North Sumatera” yang diisi oleh 4 Pemateri yakni, Edward Samantha Ginting, MBA , Jimmy Fernando Panjaitan (Dirut BPODT), M. Hita Tunggal (Direktur Operasi PT. KIM)  dan Ir. Poltak Sitorus (Bupati Toba).

Reporter : Sipahutar SH

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.