Kepala Dukcapil Biak Numfor Mengajak Peserta JKN Memanfaatkan Layanan JKN Dengan KTP

0
105
Kadis Dukcapil Biak Numfor Kalep Ampnir

TNews – Biak, Demi mempermudah peserta JKN mengakses pelayanan kesehatan BPJS Kesehatan dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Biak Numfor mengajak masyarakat Biak Numfor  memanfaatkan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dukcapil Biak Numfor, Kalep Ampnir, Selasa (07/03).

“Program JKN ini merupakan program yang sangat baik dan dapat mencakup layanan sampai ke masyarakat yang kurang mampu, khususnya di Biak Numfor yang  kebanyakan berdomisili di daerah terpencil atau di kampung–kampung. Dengan adanya sinergi BPJS Kesehatan dan Dukcapil dengan penggunaan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang terdapat di Kartu Tanda Penduduk (KTP) maupun Kartu Keluarga (KK) peserta dapat mengakses layanan JKN,” jelas Kalep.

Kalep juga mengatakan dengan adanya informasi tersebut, masyarakat atau peserta JKN dapat mengetahui bagaimana cara mendapatkan pelayanan Kesehatan di fasilitas kesehatan.

“Pada dasarnya, untuk mendapatkan pelayanan Kesehatan dapat menggunakan NIK atau KTP sudah sangat membantu masyarakat, tetapi memang tidak semua masyarakat mengetahuinya. Saya berharap dengan adanya sosialisasi yang menyeluruh kepada masyarakat dapat meningkatkan pola pikir masyarakat untuk menggunakan jaminan kesehatan yang dibayarkan oleh pemerintah daerah dan pemerintah pusat,” ujar Kalep.

Kalep menambahkan semua masyarakat memiliki hak yang sama dalam mendapatkan jaminan kesehatan. Apalagi dengan adanya bantuan dari pemeritah daerah dengan bantuan dana APBD, sehingga masyarakat jangan menyia–nyiakan bantuan dari pemerintah daerah dan pemerintah pusat.

“Saya sendiri sudah merasakan bagaimana mendapatkan pelayanan kesehatan melalui program JKN di rumah sakit, waktu itu anak saya yang berumur tiga bulan  mengalami sesak nafas. Dokter mengatakan bahwa ada lendir di leher sehingga susah bernafas dan harus dilakukan rawat inap,” ujar Kalep.

Kalep juga mengatakan bahwa saat pengobatan anaknya, ia menggunakan Kartu Indonesia Sehat (KIS). Ia merasakan bahwa dengan program ini memang sangat membantu dalam segi pembiayaan perawatan anaknya.

“Selama proses administrasi kita mendapatkan pelayanan yang baik, tidak dipersulit karena kita mengikuti sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan. Saat itu anak saya harus dirawat kurang lebih tiga minggu dan semua yang kami dapatkan sesuai dengan hak yang seharusnya kami dapatkan,” ucapnya.

Dengan pengalaman yang ia dapatkan ini, Kalep beraharap Program JKN dapat menyeluruh ke masyarakat tidak ada lagi alasan untuk tidak mendaftarkan diri.

“Saya sangat berharap seluruh masyarakat dapat menggunakan program ini, demi kepentingan kesehatan masyarakat Biak Numfor. Kalau bisa seluruh keluarga yang ada di daftarkan sehingga sewaktu–waktu ada yang sakit program ini dapat membantu baik dari proses penyembuhan penyakit maupun membantu dari segi pembiayaan,” ujar Kalep.

Pendataan masyarakat yang mudah dan tidak ribet saat membuat KTP dan KK juga dilakukan oleh Dukcapil sehingga masyarakat dengan mudah terdata oleh Dukcapil. Hal ini juga membantu masyarakat untuk mendaftarkan keluarganya atau secara mandiri ke layanan program JKN.

”Saya berharap masyarakat dapat melakukan pendataan keluarganya jika belum melakukan pendataan, sehingga masyarakat bila sewaktu–waktu memerlukan pelayanan kesehatan, pekerjaan atau hal–hal lain dapat mudah karena sudah terdaftar di Dukcapil,” ujar Kalep.

Pada akhir pembicaraan, Kalep berharap jika Program JKN semakin baik dan selalu memberikan kemudahan kepada pesertanya. Ia juga berharap BPJS Kesehatan dapat melakukan sosialisai kepada masyarakat yang di daeral terpencil hingga ke kampung–kampung. Karena dengan ini masyarakat dapat mengubah pola pikirnya tentang kesehatan dan mendapatkan hak–hak nya sebagai Warga Negara Indonesia yang berhak mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis dan mudah.

Reporter : Vhie

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.