Jelang Imsak, Satu Rumah Hangus Terbakar di Desa Tanjung Raman Kecamatan Manna

0
307
Gambar: Jelang Imsak, satu rumah hangus terbakar di Desa Tanjung Raman Kecamatan Manna.

TNews, BENGKULU SELATAN – Musibah kebakaran kembali terjadi menghantam rumah warga di Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan. Minggu (02/04/23) sekitar pukul 04.10 WIB.

Kali ini kebakaran menimpa rumah milik bapak Agusman (47) warga Desa Tanjung Raman, Kecamatan Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan.

Kasatpol PP dan DAMKAR Bengkulu Selatan, Erwin Muchsin, S.Sos saat dihubungi wartawan TOTABUAN.News membenarkan adanya kebakaran di Desa Tanjung Raman sekitar pukul 04.10 WIB jelang Imsyak.

Gambar: Musibah kebakaran kembali terjadi menghantam rumah warga di Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan. Minggu (02/04/23) sekitar pukul 04.10 WIB.

“Iya saat kita menerima laporan adanya kebakaran di Desa Tanjung Raman saat itu juga kita langsung berangkatkan 3 unit mobil operasional serta 25 Satgas DAMKAR untuk langsung menuju TKP memadamkan api tersebut, dari data di lapangkan penyebab kebakaran diduga korsleting listrik, rumah terbakar 90%,” kata Kasatpol PP dan DAMKAR Bengkulu Selatan, Erwin Muchsin, S.Sos.

Sekitar 15 menit kemudian api dapat dipadamkan dengan bantuan masyarakat sekitar. Beruntung dalam peristiwa kebakaran ini tidak ada korban jiwa maupun luka-luka, untuk pemilik rumah mengalami kerugian diperkirakan sekitar Rp.200 juta, tambah Erwin.

Atas peristiwa ini, Camat Manna, Turman Wabas menghimbau kepada warganya untuk lebih berhati-hati saat meninggalkan rumah dalam keadaan kosong, terlebih lagi selalu mengecek kabel listrik di rumah secara berkala.

Melalui media ini, seluruh Masyarakat dan Pemerintah Desa (PEMDES) Tanjung Raman menyampaikan harapannya kepada Bapak Bupati Gusnan Mulyadi dan Bapak Ketua komisi 1 DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan, juga Bapak Direktur Penanggulangan Bencana dan Kebakaran (BPBK), Kasat Pol. PP/Pemadam Kebakaran Provinsi Bengkulu agar membantu dan memberikan sumbangsihnya kepada korban kebakaran tersebut.

Gambar: Operasi pemadaman ini dipimpin langsung oleh Kasatpol PP & DAMKAR BS Erwin Muchsin, S.Sos. turut hadir Plt. Kabid DAMKAR Yoandes Viktoriansyah, SE dan Kasi Pencegahan & Penanggulangan Andi Setiawan, SE.

Kepada DAMKAR BS Pemerintah Desa dan Masyarakat mengucapkan terima kasih atas bantuannya pihak Satgas DAMKAR Bengkulu Selatan yang telah cepat tanggap memadamkan kobaran api tersebut atas musibah kebakaran yang dialami bapak Agusman.

Operasi pemadaman ini dipimpin langsung oleh Kasatpol PP & DAMKAR BS Erwin Muchsin, S.Sos. turut hadir Plt. Kabid DAMKAR Yoandes Viktoriansyah, SE dan Kasi Pencegahan & Penanggulangan Andi Setiawan, SE.*

Reporter: Sony

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.