TNews, BENGKULU SELATAN – Danramil 408-05/ Manna Bengkulu Selatan Kapten Inf Edy Setiawan memimpin anggotanya dalam melaksanakan gotong royong pengecoran lantai Masjid Tauhid di Desa Padang Jawi, Kecamatan Bunga Mas, Kabupaten Bengkulu Selatan. Selasa (02/05/23).
Kapten Inf Edy Setiawan Danramil 408-05 BS memberikan apresiasi kepada satuan jajarannya yang kompak membantu warga dalam pengecoran lantai Masjid.
Menurutnya, kegiatan semacam itu harus terus dipupuk dan ditingkatkan apalagi pembangunan sarana untuk kepentingan umum, “Masjid sebagai sarana peningkatan keimanan dan ketaqwaan bagi umat Islam, sehingga ini penting untuk kita dorong dan bantu dalam proses pembangunannya,” ujar Edy Setiawan.
Kegiatan ini merupakan satu di antara metode pembinaan teritorial, dimana sangat penting menjaga komunikasi dan hubungan yang harmonis antara TNI dengan rakyat.
“Kita terus berupaya menjalin sinergitas dengan masyarakat untuk mempererat persatuan dan kesatuan serta menjaga kondusifitas lingkungan salah satunya dengan melaksanakan kegiatan bersama serta untuk memupuk kekompakan dan kebersamaan sehingga terwujud solidaritas yang tinggi,” Jelas Danramil.
“TNI Kuat Bersama Rakyat bukan hanya slogan semata-mata melainkan satu kenyataan karena TNI lahir dari rakyat sehingga tercipta sinergitas yang solid dan harmonis dan ini merupakan partisipasi dari Babinsa untuk menyumbangkan tenaga dalam rangka pembangunan Masjid,” tambahnya.
Lanjutnya, semangat gotong royong masyarakat sudah mulai terlihat dengan banyaknya warga yang hadir dalam pengecoran masjid tersebut.
“Hal ini menandakan sudah adanya kepedulian masyarakat terhadap hal-hal yang berkaitan dengan kepentingan bersama,” ungkapnya.
Kapten Inf Edy Setiawan berharap para Babinsa maupun jajarannya untuk terus membangkitkan semangat gotong royong dan kebersamaan dalam masyarakat khususnya warga binaannya dengan harapan apapun masalah yang dihadapi masyarakat dapat diselesaikan secara bersama-sama.
Dalam kegiatan gotong royong tersebut dihadiri Danramil 408-05/Manna Kapten Inf Edy Setiawandan, Danpos Kecamatan Bunga Mas, Serma Siswo, serta Pers Babinsa Serka Tamrin dan Sertu Safi’i Kades Padang Jawi Sakuan, BPD Nirwan, 10 Personil Kompi senapan C Yonif 144/JY Toga, Tomas,Toda dan Masyarakat Desa Padang Jawi.*
Reporter : Sony