Melalui Jemari Sipope, Polsek Prapat Janji Berikan Bansos ke Masyarakat yang Membutuhkan

0
15

TNews, ASAHAN – Kapolres Asahan AKBP Rocky H Marpaung, SH, SIK, MH. melalui Kapolsek Prapat Janji AKP JT Siregar menggelar kegiatan Bantuan Sosial ke masyarakat yang membutuhkan di Dusun II Pekan Desa Prapat Janji Kecamatan Buntu Pane Kabupaten Asahan Selasa (16/05/2023).

Dijelaskan AKP JT Siregar, bentuk kegiatan bansos yaitu silaturahmi dan pemberian bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu berupa Kebutuhan Pokok.

“Ini merupakan salah satu bentuk nyata kepedulian Polri khususnya Polres Asahan terhadap masyarakat dengan Program
BERKAH (Berdoa dan Sedekah) melalui Jemari Sipope. Mudah-mudahan bantuan yang telah kami berikan bisa sedikit membantu meringankan beban ekonomi masyarakat yang kurang mampu,” ujarnya lagi.

“Kami memberikan bansos secara door to door, karena warga yang mendapatkan bansos ini benar-benar warga yang kami kira memang tidak mampu dan kami berharap bansos ini dapat membantu dan meringankan beban masyarakat tersebut,” terang AKP JT Siregar.

Reporter : Hadi Darmawan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.