Nasdem Touna Daftarkan 25 Bacaleg di KPUD

0
149
Foto Sekretaris Nasdem

TNews, TOUNA – Partai Nasional Demokrat secara  resmi mendaftarkan bakal calon anggota Legislatif (Bacaleg)ny  ke Komisi Pemilihan umum daerah (KPUD) Kabupaten Tojo Una Una, Kamis 11 Mei 2023, sekita pukul 11.30 WITA. Kehadiran Partai Nasdem di pimpin langsung Sekretaris Partai Nasdem Badri Djawara dan di ikuti oleh sejumlah kader dan Bacaleg yang bakal maju pada pileg 2024 mendatang.

Sekretaris Partai Nasdem Badri Djawara saat di konfirmasi usai lakukan pendaftaran mengatakan bahwa h Partai Nasdem mengambil jadwal dan datang langsung mendaftarkan diri ke KPUD Touna bersama para kader partai.

“Iya hari ini kata Badri kita daftarkan 25 Bacaleg dari Nasdem yang mana,untuk komposisi perdapilnya kita sudah petahkan yakni untuk dapil 1 ada 12 orang bacaleg,untuk dapil 2 ada 6 orang dan dapil tiga 7 orang, mines ketua tidak hadir karena mendaftar sebagai bacaleg DPRD Provinsi Sulteng,” jelasnya.

Lanjut Badri katakan, untuk pengajuan nama bacaleg sudah lengkap semua dan yang kurang mungkin soal administrasi, insyallah untuk Nasdem tidak ada kendala.

“Saya juga berharap setelah dilakukan pendaftaran bacaleg,maka semua bacaleg untuk segera bersiap-siap untuk memenangkan target yang harus di capai Partai Nasdem.Dan target yang kita akan capai itu sekurang-kurangnya 5 kursi.sehingga kedepan harapan kami Nasdem bisa menang di pemilu 2024,” tutupnya.

Sementara itu ketua Garda Nasdem Moh Rusli Patundu yang juga bakal caleg dapil 2 wilayah kepulauan menegaskan bahwa partai Nasdem sangat optimis mampu mendulang kursi. Itu semua kat Uci sapaan akrab perlu kerja keras dari semua kader partai agar Nasdem bisa mempertahan bahkan menambah perolehan kursi di DPR Touna nanti.

Reporter : Dales Lantapon

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.