Rawan Belum Ada Penerangan, Pemdes Kembang Seri Bangun 8 Unit Lampu Jalan Tenaga Surya

0
79
Gambar : Pemasangan lampu jalan tenaga surya di Desa Kembang Seri. (30/05).

TNews, BENGKULU SELATAN – Pemerintah Desa (Pemdes) Kembang Seri, Kecamatan Pino Raya, Kebupaten Bengkulu Selatan, terus memacu pembangunan di wilayahnya salah satunya dengan membangun 8 unit lampu penerangan jalan tenaga surya.

Pembangunan lampu jalan tenaga surya yang dibangun Pemdes setempat selain sebagai penerangan, juga bermanfaat sekali bagi masyarakat untuk kenyamanan dan keamanan lingkungan Desa dari tindak pencurian dan tindak yang tidak diinginkan lainnya.

Adapun pemasangan lampu dilakukan tepat di lingkungan desa yang rawan yang belum ada penerangan.

“Anggaran yang digunakan berasal dari Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2023,” ujar Kades.

Dikatakan Kades Kembang Seri, Halimin kepada Media TOTABUAN.News, Selasa (30/05). Pemasangan lampu jalan tenaga surya ini agar Desa Kembang Seri dari yang gelap menjadi terang benderang. Apalagi Desanya bisa dikatakan rawan belum banyak ada penerangan.

“Sekarang Desa kami sudah terang. Penerangan ini juga untuk membantu warga kami saat hendak pulang di malam hari demi memberikan rasa kenyamanan dan keamanan,” katanya.

Halimin berharap, agar seluruh masyarakat dapat menjaga fasilitas lampu penerangan tersebut dan jangan sampai dirusak.

“Ini milik kita bersama, mari kita jaga fasilitas lampu penerang jalan untuk kepentingan seluruh masyarakat desa,” pungkasnya.*

Reporter : Sony

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.