Memanfaatkan Inovasi Pedal Bpjs Kesehatan Memastikan Keaktifan Bayi Baru Lahir

0
50
evaluasi terkait inovasi Pemutakhiran Data Bayi Baru Lahir atau biasa disingkat PEDAL, Selasa (21/06).

TNews, Biak – Untuk menjaga status kepesertaan Bayi Baru Lahir tetap aktif, maka peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) BBL wajib melakukan pemutakhiran data Nomor Induk Kependudukan (NIK) padan sesuai dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) paling lambat 3 bulan setelah lahir.

Bersama dengan para pemangku kepentingan yakni Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Perwakilan dari Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama  (FKTP) dan Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjut (FKRTL) melakukan evaluasi terkait inovasi Pemutakhiran Data Bayi Baru Lahir atau biasa disingkat PEDAL, Selasa (21/06) lalu

Dalam sambutannya, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Biak Numfor, Indra Bayu berterimakasih atas dukungan dan kerja sama yang diberikan oleh pemangku kepentingan sehingga penyelenggaraan Program Pemerintah dalam Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dapat berjalan dengan baik dan lancar.

“Terimakasih kepada pemangku kepentingan yang sudah berkomitmen untuk memastikan status kepesertaan BBL tetap aktif dengan cepat menerbitkan NIK bagi bayi melalui inovasi PEDAL yang telah kita implementasikan dari bulan Februari hingga ssat ini kepada beberapa fasilitas kesehatan yang telah bekerja sama”, ucapnya.

Inovasi PEDAL merupakan inovasi BPJS Kesehatan yang dimana data peserta BBL di FKTP maupun FKRTL akan diinput oleh Petugas Informasi dan Penanganan Pengaduan (PIPP) ke Sistem Informasi dan Google Form yang telah disediakan. Setelah data tersebut dimasukkan, pihak Dukcapil akan melakukan validasi data dan penginputan data BBL ke dalam Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) serta Dinas Sosial akan melakukan usulan pendaftaran bagi peserta terdaftar segmen Penerima Bantuan Iuran (PBI) BBL pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) agar terdaftar datanya sebagai PBI DTKS. Setelah itu BPJS Kesehatan akan melakukan pemutakhiran data BBL yang telah memiliki NIK online padan dukcapil agar data peserta BBL tetap aktif.

“Setelah kita implementasikan sejak bulan Februari sampai saat ini telah terdata 200 bayi baru lahir, dan 133 merupakan bayi baru lahir yang terdaftar di segmen PBI(APBN). Saya harap kita bisa lebih meningkatkan lagi pemutakhiran data bayi agar selalu aktif terkhusus untuk segmen PBI, karena kita tidak tahu sakit itu bisa datang kapan saja dan tidak memandang usia”, lanjutnya

Senada dengan apa yang dikatakan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Biak Numfor, Sekrertaris Daerah Kabupaten Biak Numfor, Zacharias L Mailoa menegaskan kembali, Pemerintah Daerah Kabupaten Biak Numfor selalu siap bersinergi terkhusus untuk penerbitan NIK bagi bayi baru lahir.

“Sebaiknya kita perlu membuat tim kerja antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD) FKTP, FKRTL, dukcapil, dinsos dan dinkes untuk bisa berbagi data untuk kelancaran pengupdatan data bayi baru lahir”, ujar Zacharias.

Zacharias juga menyatakan, Pemerintah Daerah dan BPJS Kesehatan telah membuktikan usaha yang sudah dijalankan  selama ini, salah satunya dengan telah diraihnya predikat Unversal Health Coverage (UHC), di mana saat ini cakupan penduduk Kabupaten Biak Numfor yang terlindungi melalui Program JKN sudah mencapai 95%.

“Mari kita Bersama-sama tingkatkan cakupan peserta kalau bisa sampai 100%, dengan inovasi Pedal ini untuk meningkatkan kesejahteraan sosial masyarkat Kabupaten Biak Numfor. Kita perlu kerja keras lagi untuk mancapai itu,”tambahnya.

Diakhir pertemuan pihak BPJS Kesehatan juga telah memberikan informasi kepada masyarakat terkait penggunaan NIK sebagai identitas ketika ingin mengakses layanan kesehatan. Selain itu kanal-kanal layanan yang dapat diakses peserta JKN seperti Aplikasi Mobile JKN, Pelayanan Administrasi melalui Whatsapp (PANDAWA) di nomor 08118165165, atau bisa juga dengan menghubungi BPJS Kesehatan Care Center 165.

Reporter : Vhie 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.