T.News.com, Labuhanbatu- Pimpinan Forkopimda Labuhanbatu terdiri dari Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga MKM didampingi Wakil Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd, MM, Kapolres Labuhanbatu AKBP James H Hutajulu, SIK, Dandim 0209/lb Letkol Inf. M.Faisal Rangkuti, Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu Hj.Meika Riyanti Siregar , SH, menggelar upacara kehormatan dan renungan suci di taman makam pahlawan, jalan A.Yani Rantauprapat Kecamatan Rantau Utara Rabu malam 16/8/2023.
Turut hadir juga di lokasi Sekretaris Daerah Ir. Hasan Heri Rambe dan Ketua TP.PKK Ny. dr. Hj. Maya Hasmita Erik Adtrada, Sp,.OG,.MKM, para personil Polres Labuhanbatu, TNI, Pejabat lingkungan Pemkab Labuhanbatu, Para Pimpinan OPD,
PKK, Dharma Wanita Persatuan,JPRMI, Pramuka dan Tamu Undangan Lain.
Upacara apel kehormatan dan renungan suci bertujuan untuk mengenang jasa para pahlawan. Dalam upacara yang berlangsung 10 menit itu, dimulai pukul 00.00 wib, berjalan dengan khidmat dan sakral.
Bertindak selaku Inspektur Apel Kehormatan Dan Renungan Suci tersebut dipimpin Langsung oleh Kapolres Labuhanbatu AKBP James H Hutajulu S.I.K., S.H., M.H., M.I.K. dan susunan apel kehormatan dimulai dari penghormatan kepada arwah para pahlawan, pembacaan teks apel kehormatan, dan mengheningkan cipta, dipimpin oleh Inspektur upacara.
Tampak dalam kesempatan tersebut, Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga, MKM Dan Wakil Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd,.MM memberikan penghormatan kepada para pahlawan.
Malam renungan suci ini merupakan salah satu rangkaian yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya sebelum acara puncak peringatan detik – detik proklamasi kemerdekaan republik indonesia.(Ok/Ryp)