Malam ini Grand Final Kejuaraan Sepak Takraw se – BMR Tahun 2023

0
29
Ketua Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kota Kotamobagu, Marham Anas Tungkagi, S.E. (Foto: Arisp/TNews)

TNews, KOTAMOBAGU – Malam ini akan digelar Grand Final pertandingan Sepak Takraw se – Bolaang Mongondow Raya (BMR) yang digelar dilapangan Olahraga Desa Bungko Kecamatan Kotamobagu Selatan, Jumat (25/8).

Hal tersebut disampaikan Ketua Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kota Kotamobagu, Marham Anas Tungkagi, S.E.

“Malam ini akan dilaksanakan pertandingan perebutan juara 3 dan 4 antara Sadistic Adow Bolsel Vs SSR Gogagoman, dan untuk partai puncak memperebutkan posisi Juara, akan berhadapan Tim Sepak Takraw Bosaki Ibolian Bolmong Vs Tim Sepak Takraw Bonobokon Molinow,” terangnya.

Dikatakannya lagi, pada Grand Final pertandingan Sepak Takraw Se – Bolaang Mongondow Raya tersebut, pihak panitia pelaksanapertandingan juga telah menyiapkan Door Prize kepada penonton serta juga akan diramaikan oleh hiburan music elektone ANFITDS New.

“Pada pertandingan Grand Final nanti, juga akan dibagikan kupon berhadiah kepada masyarakat untuk mendapatkan Doorprize yakni berupa berbagai hadiah,” ujarnya.

Ketua Pengrus Cabang PSTI Kota Kotamobagu yang juga dikenal sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Kotamobagu tersebut, juga menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar – besarnya Kepada Wali Kota Kotamobagu, Ir. Hj. Tatong Bara, Ketua DPRD Kota Kotamobagu, yang juga Ketua KONI Kota Kotamobagu, Meiddy Makalalag, S.T., yang terus mendukung penuh peningkatan prestasi olahraga di Kota Kotamobagu.

“Terima kasih yang sebesar – besarnya kepada Wali Kota Kotamobagu, Ibu. Ir. Hj. Tatong Bara yang terus berkomitmen meningkatkan prestasi – prestasi cabang Olahraga di Kota Kota Kotamobagu dan Ketua KONI Kota Kotamobagu, Bapak. Meiddy Makalalag. S.T., yang selalu memberikan support dan membantu berbagai cabang olahraga di Kota Kotamobagu, tak terkecuali cabang olahraga Sepak Takraw,” ujarnya. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.