TNews, KOTA GORONTALO – Wali Kota Gorontalo, Marten Taha bersama jajaran Pemerintah Kota Gorontalo menghadiri peresmian Gedung Sekretariat milik Korpri (Korps Pegawai Republik Indonesia) yang diselenggarakan bertempat di Gedung Sekretariat Korpri, jalan Sarini Abdullah, Kota Gorontalo. Kamis, (17/08/2023).
Dalam sambutannya Wali Kota Marten Taha mengatakan bahwa, Korpri adalah organisasi pegawai di luar kedinasan tapi mempunyai peran yang sangat penting dan strategis didalam melakukan pembinaan kepada jajaran Aparatur Sipil Negara baik itu PNS maupun PPPK.
“Dimana melalui organisasi Korpri ini para ASN tentunya melakukan berbagai aktivitas terutama kegiatan yang berhubungan dengan tugas-tugas dalam kapasitas sebagai aparatur sipil negara,” ucap Marten Taha.
“Tentunya sebagai ASN, Korpri dituntut untuk dapat memberikan darma baktinya untuk kemajuan daerah, karena Korpri sebagai penggerak sekaligus pembimbing dan pembina bagi seluruh Aparatur Sipil Negara,” sambung Marten.
Lebih lanjut Marten kembali menambahkan bahwa, Korpri tidak sekadar hanya organisasi kumpul-kumpul belaka ataupun organisasi yang hanya sekedar bayar-bayar iuran saja.
“Tetapi juga harus mampu memberikan kontribusi penting untuk peningkatan kapasitas dan kapabilitas daripada anggotanya dalam hal ini para ASN dan Korpri tidak hanya menaruh perhatian kepada para ASN yang masih aktif namun juga kepada para ASN yang sudah purna tugas dan itu yang kita bisa lihat bersama pada hari ini, yakni Korpri memberikan santunan kepada ASN yang sudah purna tugas,” ungkap Marten.
Di akhir sambutannya Wali Kota dua periode tersebut mengatakan bahwa, sebagai pembina Korpri, ia menyampaikan rasa syukur dan terima kasih serta apresiasi kepada dewan pengurus yang telah memberikan perhatian kepada para ASN yang telah menyelesaikan darma baktinya.
“Sebagai pembina Korpri juga Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada bapak dan ibu yang telah memberikan kontribusi di dalam pembangunan Kota Gorontalo selama menjadi Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemerintah Kota Gorontalo,” ujar Marten.
“Kemudian juga Korpri juga harus menjadi suri tauladan bagi masyarakat yang di sekitar, baik dari sisi perilaku, perkataan maupun perbuatan dan Attitude di tengah-tengah masyarakat, karena ASN itu dipandang oleh masyarakat sebagai orang yang terhormat di tengah-tengah masyarakat olehnya harus memberikan contoh yang baik di kehidupan bermasyarakat demi menjaga nama baik Korpri,” pungkas Marten.*
Reporter : Gean Bagit