TNews, TMMD KENDAL – Sepanjang hari berada di lokasi pengerjaan sasaran fisik TMMD, bukan halangan bagi prajurit anggota satgas TMMD Untuk tetap menjalankan ibadah bersama warga saat malam hari.
Seperti kegiatan keagamaan Maulid Nabi yang di gelar di Mushola At Taqwa Dusun Gading Kidul Desa Purwogondo Kecamatan Boja yang yang diikuti oleh warga dan anggota Satgas TMMD Reg ke 118 Kodim 0715/Kendal.
Kadus Gading Kidul yang m Yuhri, mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan agenda rutin di mushola At Taqwa menjelang perayaan maulid nabi Muhamad SAW.
“Kebetulan saat ini ada banyak anggota TNI yang bermalam di dusun kami untuk melaksanakan tugas TMMD, sekalian saat ibadah bersama di mushola, sekalian para anggota TNI ikut acara Maulidan”, terang Yuhri.
Danton SSK Letda Inf Suratno dari yonif 400/Banteng Raider mengatakan bahwa melalui kegiatan tersebut bisa di jadikan anjangsana dan komunikasi sosial guna menjalin keakraban antara warga dengan anggota Satgas.
“Dengan kegiatan keagamaan bersama juga untuk meningkatkan keamanan dan ketaqwaan untuk anggota, juga sebagai alat kendali kami untuk mengendalikan pasukan dalam kegiatan di luar pengerjaan fisik TMMD”, terang danton yonif 400/BR tersebut.
Reporter : Suly