Kondisi Jingga Lestari Balita 3 Tahun Ini Butuh Uluran Tangan Dermawan

0
145

TNews.Kabupaten Kaur- Kondisi Jingga Lestari (3) Putri Dari Bapak Suki (50). Yang tinggal di Desa Bukit Indah Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur ini sangat memperihatinkan, balita yang seharusnya bermain dengan teman-teman seusianya harus terbaring karena sakit, Dengan kondisi ekonomi ayahnya yang tidak mencukupi Jingga harus menahan sakit yang dideritanya.

Mirisnya. Rumah satu-satunya pun sudah terjual, sehingga Ibu Jingga dengan terpaksa harus bekerja keluar provinsi demi untuk mendapatkan uang agar jingga dapat di rawat dengan baik.

Saat ini keluarga jingga hanya menumpang dirumah saudara Bapak Suki, Saat Bapak Suki mencari Nafkah serta biaya pengobatan, Jingga dirawat oleh Kakaknya yang masih berusia 14 tahun, Dengan pekerjaan serabutan Bapak Suki terus mengupayakan pengobatan untuk jingga.

Bapak Suki (50), Sedang menggendong anaknya Jingga (3), yang sedang sakit sakitan, Bapak Suki Menumpang dirumah saudaranya kerena rumahnya sudah dijual untuk biaya pengobatan anaknya

Bapak Suki menjelaskan, Ditengah kesedihannya alhamdulillah pihak Pemerintahan Desa Bukit Indah dan Dinas Kesehatan, Puskesmas Nasal telah membantu, dalam mengobati Jingga, sehinnga dengan begitu Bapak Suki berharap kesehatan anaknya dapat berangsur membaik.

Melansir dari Berita24.com Bapak Suki mengatakan, “Karena beban hutang besar kami tidak ada kerja tetap maka istri ku nekad kerja dikontrak tempat orang sebagai PRT sementera aku kerja serabutan kadang ada kadang kosong, sedangkan hutang yang ada tetap mau dibayar setiap bulannya,’ paparnya.
Saat ini Alahmdulilah Anak bungsu kami (Jingga) sudah ada perhatian dari Pemerintah Desa, dan Dinas kesehatan, sedikit demi sedikit perkembangan pertumbuhan jingga mulai membaik, karena pada saat itu anak kami terkena Penyakit Gizi Buruk, Semoga saja anak kami terus membaik meskipun rewel dan sering menangis,” Harapnya.

Sementara Kades Bukit Indah Karsono melalui Sekdes Mefta, membenarkan kalau Istri nya mas Suki yang bernama Suginti (35) sedang merantau di jakarta untuk berkerja, kelurga pak Suki menumpang tinggal di tempat warga Bukit indah, karena rumah mereka sudah terjual.

Sedangkan anaknya jingga tersebut memang sakit-skitan,beberpa hari yang lalu kita sempat membawa ke RSUD kaur untuk dirawat selama tiga hari, lalu di bawa pulang dan rawat jalan, setiap seminggu sekali pihak dinas kesehatan mendatangi dan mengontrol kesehatan Jingga tersebut. Papar Mefta.

Lebih lanjut dikatakan, bahwa Beberapa hari yang lalu dari dinas Kesehatan dan P3AP2KB Indentifikasi terhadap perkembangan kasus Stunting yang dinilai lokus dikecamatan Nasal salah satunya Di Desa bukit Indah ini kepada Jingga anak pak Suki,” Tambahnya.

Pihak Puskesmas Nasal didampingi Pemerintahan Desa Bukit Indah memeriksa kesehatan jingga

“Memang sangat miris melihat keadaan keluarga pak Suki saat ini, anak nya masih kecil dan sakit-sakitan sementara Ibu nya kerja jauh di sana dan bapak Suki sendiri kerja nya tidak tetap, hanya dapat BLT-DD lah yang menjadi penghasilan tetap mereka, sedangkan Rumah tidak punya lagi, kami berharap Kepada instansi terkait dan pihak dermawan agar bisa membantu keadaan Bapak Suki tersebut, jika ada bantuan bedah rumah kami siap menyediakan lahan rumah nya untuk pak Suki,begitu juga bantuan lain, sebab anak pak Suki yang tua sekrang putus sekolah, dan Nomor dua duduk di bangku SD, sedangkan yang bungsu sakit-sakitan, semoga saja kami berharap ada uluran tangan dari para dermawan agar keluarga ini dapat di bantu ekonominya supaya keadaanya sedikit membaik,” imbuh nya.

Reporter: Mr. Mish

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.