TNews, KENDAL – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-118 Tahun 2023 yang dilaksanakan Kodim 0715/Kendal dalam rangka membantu Pemerintah Daerah pada sektor pembangunan. Program ini merupakan Tugas Pokok TNI bidang Operasi Militer Selain Perang (OMSP).
Kopda Suparno Arhanud 15 Satgas TMMD 118 mengatakan, sasaran fisik program TMMD, khususnya pengecoran tengah dikebut pengerjaannya.
“Hari demi hari, Satgas TMMD bersama warga dan pihak terkait bekerja bahu-membahu dalam melaksanakan pengecoran walaupun cuaca panas membahana, suara gemuruh molen tetap demi mengejar target yang ditentukan,” ujarnya.
Sedangkan material yang dibutuhkan untuk pengecoran jalan, selalu siap setiap harinya berada di tempat kerja, termasuk mesin pengaduk material atau dikenal molen. Personel Satgas TMMD dibantu warga tampak semangat untuk melaksanakan pengecoran.
Sementara itu, Huda (50) warga Dusun Gading Kidul Desa Purwogondo mengatakan, bersyukur adanya TMMD TNI dapat memberi harapan kepada masyarakat terkait infrastruktur di wilayahnya.
“Banyak terima kasih kepada bapak-bapak TNI yang sangat luar biasa menyemprot/mendorong semangat warga kami,” kata Huda.*
Reporter : Suly