TNews, Kukar – Pemerintah Daerah Kutai Kartanegara (Kukar) menegaskan komitmennya untuk memberikan akses listrik kepada seluruh wilayah di kabupaten ini. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar Arianto memastikan bahwa pada akhir tahun 2024, seluruh desa di Kukar akan teraliri listrik.
Program “Terang Kampongku” yang menjadi bagian dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kukar 2021-2026, diyakininya dapat berhasil pada akhir tahun depan. Arianto merasa percaya diri dengan progres yang telah dicapai sejak pelaksanaan program ini dimulai.
Sejumlah desa seperti Sebelimbingan, Pendamaran, Teluk Muda, Tanjung Batuq Harapan, dan banyak lainnya telah merasakan manfaat dari program ini.
“Alhamdulillah, program Terang Kampongku ini terus berjalan dan berhasil menerangi desa-desa di Kukar,” kata Arianto pada Senin (23/10/2023).
Dalam upayanya untuk memberikan pelayanan listrik dasar kepada seluruh masyarakat Kukar, Pemerintah Daerah bekerja sama dengan PLN dalam membangun jaringan listrik di daerah yang memungkinkan. Sementara itu, di wilayah yang sulit dijangkau, mereka mendirikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Komunal.
Arianto optimistis, “Secara hitung-hitungan, jika pekerjaan terus berlanjut hingga Desember, tidak akan ada lagi desa yang belum berlistrik.”
Selain itu, PLN juga tengah berupaya untuk menyelesaikan pengaliran listrik ke sejumlah desa di Kukar. Desa Lamin Pulut dan Lamin Telihan di Kecamatan Kenohan telah menjadi prioritas dalam program pengaliran listrik oleh PLN, yang dijadwalkan akan dimulai pada bulan Februari 2024. (Adv/Diskominfo Kukar)