380 Satgas Pelantara XI Turut Sukseskan STC Papua 2023

0
71
380 Satgas Pelantara XI Ikut Sukseskan STC 2023

TNews, Biak – Dukung pelaksanaan Sail Teluk Cendrawasih Papua 2023, TNI AL berangkatkan 380 orang Satgas Pelayaran Lingkar Nusantara (Pelantara) XI dengan menggunakan KRI Banda Aceh – 593 yang dilepas langsung oleh Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal, Kementerian Investasi / BKPM, Nurul Ichwan pada Kamis (09/11) lalu di Jakarta.

Satgas Pelantara XI sendiri merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Saka Bahari bersama dengan TNI AL. Kegiatan Pelantara melibatkan 380 anggota Pramuka Saka Bahari dari 34 daerah di Indonesia.

Asisten Potensi Maritim Kasal (Aspotmar Kasal) Mayjen TNI Marinir Markos saat ditemui menyampaikan, satgas Pelantara kali ini melakukan pelayaran melalui rute Jakarta – Makassar – Sorong – Biak selama 11 hari perjalanan dengan kapal dalam rangka ikut mensukseskan Sail Teluk Cendrawasih. “Ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan TNI AL dengan instansi terkait lainnya dalam rangka mendukung kebijakan pemerintah,” katanya

Lebih lanjut dikatakan, selama perjalanan Satgas Pelantara diberikan pembekalan terkait penguatan mental, ideology, keimanan, dan ketrampilan juga materi kebaharian.

“Setelah tiba di Biak, Satgas Pelantara telah melakukan berbagai kegiatan dianataranya, melakukan perkemahan, membantu dalam kegiatan bakti kesehatan, bakti sosial, dan terlibat dalam Sail Teluk Cendrawasih Papua 2023,”terang Aspotmar Kasal

Asisten I Setda Biak Numfor Semuel Rumakeuw dalam arahannya menyampaikan, kehadiran Satgas Pelantara XI di Kabupaten Biak Numfor dalam rangka mendukung STC 2023 memberikan warna tersendiri dimana Saka Bahari adalah generasi penerus pembangunan di Indonesia.

“Kedepannya adik – adik sekalian kelak akan menjadi pemimpin masa depan di Indonesia”harapnya

Pengarahan Aspotmar Kasal turut dihadiri oleh Kolonel Laut (P) Irwan Sobirin (KS Guskamla Koarmada III), Danlanal Biak Kolonel (Mar) Karlos Deda, Kasi Pers Korem 173/PVB, Asisten I Setda Biak Numfor Semuel Rumakeuw, Kasi Pidum Kajari Piter Louw dan para Satgas Pelantara XI.

Reporter : Vhie 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.