TNews, YOGYAKARTA – Memperingati Hari Buku Nasional Tahun 2024 Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta menyelenggarakan beberapa kegiatan peningkatan literasi masyarakat. Salah satu kegiatan tersebut adalah aksi sosial berbagi ilmu dengan sesama melalui “Gerakan Sumbang Buku”. Kegiatan ini berupa pengumpulan buku bacaan pantas baca yang diikuti oleh penerbit, toko buku, pelajar, mahasiswa, pegawai pada perangkat daerah/unit kerja di Pemkot Yogyakarta, serta masyarakat umum.
Berkaitan dengan itu, Pemkot Yogyakarta melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta pada peringatan Hari Buku Nasional pada bulan Mei 2024 ini menghadirkan Gerakan Sumbang Buku.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta, Afia Rosdiana dalam jumpa persnya di Balai Kota, Rabu (8/5/2024) mengatakan, selain upaya untuk meningkatkan kegemaran membaca masyarakat, kegiatan ini juga untuk meningkatkan pemenuhan buku di Kota Yogyakarta.
“Data yang ada terkait kepedulian masyarakat menyumbangkan buku masih belum menggembirakan.”
“Pada tahun 2023 jumlah masyarakat yang menyumbangkan buku melalui Layanan Bank Buku di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan rata-rata 340 eks setiap bulan. Sedangkan jumlah buku yang disalurkan kembali pada masyarakat rata-rata setiap bulan 270 eks. Oleh karena itu, Gerakan Sumbang Buku melalui Layanan Bank Buku Kota Yogyakarta perlu digiatkan kembali.”
“Buku-buku yang terkumpul melalui Bank Buku akan disumbangkan kepada masyarakat, sekolah atau komunitas literasi yang membutuhkan, dengan memprioritaskan sumbangan buku di sekitar Kota Yogyakarta.”
Lebih jauh Afia menuturkan, kegiatan Sumbang Buku dilakukan dengan menyumbangkan buku bacaan layak baca, baik fisik maupun isinya, bukan fotokopi dan tidak berstempel perpustakaan tertentu dapat disumbangkan secara langsung ke Perpustakaan Pevita Jl. Mayjen Sutoyo Nomor 32 Mantrijeron.”
“Atau melalui Boks Bank Buku yang tersedia pada tanggal 3-31 Mei 2024 di 11 titik lainnya, yaitu di Perpustakaan Kota Yogyakarta, Mall Pelayanan Publik Balai Kota Yogyakarta, Dukcapil Kota Yogyakarta, Dikdipora Kota Yogyakarta, Shoping Center Lt. 2 Kompleks Taman Pintar, Bank Jogja Patangpuluhan, Bank BPD Senopati, GKJ Mergangsan, Masjid Diponegoro Balai Kota Yogyakarta, Toko Buku Togamas Kotabaru, dan Kampus UKDW.”
“Melalui Gerakan Sumbang Buku tersebut diharapkan dapat meningkatkan ketercukupan bahan bacaan, budaya gemar membaca, literasi, dan memajukan pembangunan di wilayah Kota Yogyakarta, “ujarnya mengakhiri.*
Peliput : Clementine