TNews,JAKARTA – Ketua DPC Meiddy Makalalag ST (Mekal), memastikan dirinya akan bertarung di Pilwako Kotamobagu 2024.
Untuk menunjukkan komitmen Mekal Bersama PDIP Kotamobagu dalam mempersiapkan diri menghadapi Pilwako, Ia pun turut menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Beach City International Stadium Jakarta, 24 – 26 Mei 2024.
Sebab, salah satu yang dibahas dalam rakernas tersebut adalah terkait persiapan Pilkada serentak 2024.
BACA JUGA : Nasib Nayodo – Mekal Masih Menggantung, Pendukung PDIP Terbelah
Meiddy Makalalag tidak sendiri dalam menghadiri acara penting ini. Ia didampingi oleh beberapa tokoh penting dari partai, termasuk Royke Kasenda, Adrianus Mokoginta, Abdul Haris Mongilong, dan Yunita Lontoh.
Diskusi mencakup strategi politik, pemetaan daerah pemilihan, serta konsolidasi internal untuk memastikan kemenangan PDIP di berbagai daerah.
“Rakernas ini adalah momen penting bagi kita untuk memperkuat strategi dan memastikan bahwa PDIP siap menghadapi Pilkada serentak 2024 dengan kekuatan penuh,” ujar Meiddy Makalalag.
Ia menambahkan bahwa partai akan fokus pada penguatan basis massa serta penggalangan dukungan di daerah-daerah strategis.
Selain persiapan Pilkada, Rakernas juga membahas berbagai isu politik terkini dan strategi untuk memperkuat posisi PDIP di kancah politik nasional. (Fabio)